- Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah (Kemendikdasmen) telah merilis tema dan logo Hari Guru Nasional 2025.Seperti diketahui, Hari Guru Nasional diperingati setiap tanggal 25 November untuk menghargai pengabdian guru dan jasa guru dalam membangun pondasi pendidikan bangsa.Adapun tema Hari Guru Nasional 2025 yang diangkat tahun ini adalah “Guru Hebat, Indonesia Kuat”.Sementara logonya menggambarkan hubungan harmonis dan kolaboratif antara guru dan murid dalam proses pendidikan yang berlandaskan kasih sayang dan semangat belajar.Baca juga: Link Unduh Logo Hari Guru Nasional 2025 dari Kemendikdasmen dan KemenagLantas, apa makna tema dan logo Hari Guru Nasional 2025?Tema Hari Guru Nasional 2025 yang diusung oleh Kemendikdasmen adalah “Guru Hebat, Indonesia Kuat”.Melalui tema ini, Kemendikdasmen mengingatkan masyarakat bahwa guru dan tenaga kependidikan adalah ujung tombak dalam membangun generasi penerus bangsa.Para guru terus berupaya menghadirkan pendidikan yang bermutu bagi seluruh anak dan penerus Indonesia.Baca juga: Apakah Hari Guru Nasional 2025 Tanggal Merah? Ini PenjelasannyaTema Hari Guru Nasional 2025 ini juga menjadi tonggak untuk memperkokoh budaya keteladanan dan memperluas praktik baik.Hal itu juga sekaligus mendorong transformasi ekosistem pendidikan yang inklusif, adaptif, dan berkelanjutan bagi seluruh masyarakat Indonesia.Tema “Guru Hebat, Indonesia Kuat” merupakan komitmen untuk mengapresiasi Tokoh Masyarakat, Guru, dan Tenaga Kependidikan.Baca juga: 35 Twibbon dan Ucapan Selamat Hari Guru Nasional 25 November 2024Mereka telah menghadirkan dampak bagi murid, lingkungan belajar, komunitas sekolah dan masyarakat atas kontribusi transformatif yang memperkuat kemajuan pendidikan melalui kolaborasi, inovasi, dan keteladanan.Peringatan Hari Guru Nasional 2025 diharapkan mampu memperkokoh ekosistem pendidikan bermutu untuk semua dan adaptif terhadap tantangan abad ke 21.kemendikdasmen.go.id Makna filosofi logo Hari Guru Nasional 2025.Logo Hari Guru Nasional 2025 melambangkan hubungan harmoni antara guru dan murid dalam proses belajar-mengajar yang berlandaskan kasih sayang.Dikutip dari dokumen Panduan Penyelenggaraan Bulan Guru Nasional Tahun 2025, berikut elemen dan filosofi logo Hari Guru Nasional 2025:Baca juga: 30 Ucapan Selamat Hari Guru Nasional 2024 dalam Bahasa Indonesia dan InggrisSementara, palet warna logo Hari Guru Nasional 2025 yang dipilih juga memiliki makna khusus, yakni:Untuk link download logo Hari Guru Nasional 2025, klik DI SINIBaca juga: Tema, Logo, dan Kata-kata Hari Guru Nasional 2024Demikian penjelasan mengenai makna tema dan logo Hari Guru Nasional 2025.
(prf/ega)
Makna Tema dan Logo Hari Guru Nasional 2025
2026-01-12 18:29:16
Berita Lainnya
Berita Terpopuler
| 2026-01-12 18:42
| 2026-01-12 16:56
| 2026-01-12 16:43
| 2026-01-12 16:07










































