Difitnah Tak Berdiri Saat Menyanyikan Lagu Indonesia Raya, Astrid Kuya Tegaskan Siap Lapor Polisi

2026-01-14 06:54:34
Difitnah Tak Berdiri Saat Menyanyikan Lagu Indonesia Raya, Astrid Kuya Tegaskan Siap Lapor Polisi
JAKARTA, - Aktris Astrid Kuya ambil sikap tegas setelah dituding tak menghormati lagu "Indonesia Raya".Astrid memberikan teguran setelah tahu fotonya diambil dan kemudian digabungkan untuk dijadikan konten dengan video orang lain yang bukan dirinya."Yang comot foto saya yang ada di IG dan taruh narasi-narasi disinformasi, fitnah dan kebencian," tulis Astrid dikutip dari @astridkuya, Selasa ."Muka dan badan saja beda! Kok bisa kalau ada yang berpikir dan percaya itu saya," imbuhnya.Baca juga: Astrid Kuya: Tidak Ada Sepeserpun Duit dari DPR untuk Bangun Rumah ituIstri dari politisi Uya Kuya itu menegaskan akan mengambil langkah hukum atas tindakan tersebut."Akun TikTok Suara Rakyat, menaruh foto saya di video ibu yang tidak berdiri saat menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya," tulisnya."Dan sudah tersebar di grup-grup WA. Siap-siap kamu, akan saya laporkan kamu ke polisi, karena kamu sudah melanggar hukum," tegurnya.Diketahui sebelumnya, beredar foto Astrid dengan latar belakang video seorang wanita berhijab yang duduk dan bermain ponsel ketika lagu "Indonesia Raya" diperdengarkan.Baca juga: Maklumi Teman yang Pilih Diam Saat Dirinya Dibully Imbas Video Joget Viral, Uya Kuya: Gue NgertiPadahal semua orang di sana tampak berdiri dan menyanyikan lagu kebangsaan."Ibu DPR kok tidak berdiri saat menyanyikan lagu Indonesia Raya," tulis akun @sukadarman5 dengan foto Astrid Kuya. "Terlihat dari video seorang ibu DPR Astrid istrinya Uya saat menyanyikan lagu Indonesia Raya dia sendiri yang tidak berdiri, sedangkan para tamu lainnya berdiri, dia malah sibuk main hp. gimana," tulis akun tersebut. Sementara itu, Astrid Kuya yang saat ini duduk sebagai anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah DKI Jakarta, beberapa waktu lalu harus ikhlas ketika rumah yang dibangun dari uang hasil kerja keras suaminya selama jadi artis, habis dijarah.Baca juga: Dibantu Jusuf Hamka tapi Ditusuk Teman Sendiri Saat Kasus Video Joget Viral, Uya Kuya: Di Gue BaikKejadian itu semua berawal dari beredarnya video hoaks di media sosial yang memperlihatkan Uya Kuya berjoget dengan narasi seolah mengolok-olok uang Rp 3 juta per hari.Diakui Uya, saat itu dia memilih diam dan tak segera meluruskan video hoaks itu karena percaya bahwa tidak mungkin orang akan percaya begitu saja."Masyarakat marah sama gue karena emang di framing untuk dibuat marah," ucap Uya di Curhat Bang Denny Sumargo."Masyarakat emang marah sama gue beneran marah, tapi karena mereka percaya video-video yang beredar video-video asli," jelasnya.Uya sendiri kini sudah kembali duduk sebagai anggota DPR setelah Mahkamah Kehormatan Dewan (MKD) DPR RI dalam sidang yang digelar Rabu menyatakan dirinya tidak terbukti melanggar kode etik.MKD menegaskan, Uya Kuya atau Surya Utama justru menjadi korban pemberitaan bohong (hoaks) yang sempat mencoreng reputasinya.


(prf/ega)