- Premier League hanya akan menggelar satu laga pada Boxing Day 2025. Berikut adalah prediksi Man United vs Newcastle United, yang menjadi satu-satunya laga tersebut.Jadwal laga Premier League Man United vs Newcastle United akan bergulir di Stadion Old Trafford, Manchester, pada Jumat atau Sabtu pukul 03.00 WIB.Ini merupakan kali pertama Premier League hanya akan menggelar satu laga pada Boxing Day.Menariknya, duel nanti akan mempertemukan tim dengan jumlah kemenangan terbanyak pada hari istimewa tersebut, Man United (22 laga) dan tim dengan jumlah kekalahan terbanyak pada 26 Desember, Newcastle United (16 kekalahan).Secara head-to-head, Manchester United selalu memenangi tiga laga Boxing Day mereka di Premier League melawan Newcastle.Seluruh kemenangan menariknya diraih di bawah manajer-manajer berbeda.Setan Merah menang 4-3 pada 2012 di era Sir Alex Ferguson, 3-1 pada 2014 saat dilatih Louis van Gaal, serta 4-1 pada 2019 bersama Ole Gunnar Solskjaer.Namun, Newcastle berhasil menyapu bersih dua pertemuan melawan Manchester United di ajang Premier League musim lalu, termasuk kemenangan 2-0 di Old Trafford.Baca juga: Kata Amorim Soal Pengganti Fernandes di Laga Man United Vs Newcastle UnitedMeski demikian, The Magpies belum pernah memenangi dua laga tandang beruntun ke Old Trafford sejak Maret 1935.Mereka juga terakhir kali mencatatkan tiga kemenangan beruntun atas Manchester United pada Januari 1922.Di sisi lain, Manchester United tercatat kalah empat kali dalam lima pertemuan terakhir kontra Newcastle di Premier League (1 menang).Jumlah kekalahan itu sama banyaknya dengan yang mereka alami dalam 38 pertemuan sebelumnya melawan The Magpies (25 menang, 9 imbang).Man United harus beraksi tanpa beberapa pemain kunci di tim. Kapten Bruno Fernandes bakal absen karena cedera sementara Bryan Mbeumo, Amad Diallo, dan Noussair Mazraoui membela timnas mereka masing-masing di Piala Afrika 2025.Harapan Setan Merah ada di pundak Matheus Cunha yang mencetak gol kontra Aston Villa.Cunha memiliki dua gol dan satu assist dari tiga laga terakhir bagi Man United.Baca juga: Kondisi Darurat Man United Usai Cedera Bruno Fernandes
(prf/ega)
Jadwal dan Prediksi Man United Vs Newcastle United di Laga Boxing Day
2026-01-11 03:54:54
Berita Lainnya
Berita Terpopuler
| 2026-01-11 03:32
| 2026-01-11 03:00
| 2026-01-11 02:27
| 2026-01-11 02:19
| 2026-01-11 01:40










































