SERANG, - Seorang petugas keamanan atau Satpam PT. Peter Metal Technology (PMT) inisial SA (25) menjadi otak dari aksi pencurian 200 kilogram limbah besi terpapar radiasi Cesium-137 atau Cs-137. Kapolsek Cikande Ajun Komisaris Polisi (AKP) Tatang mengatakan, SA mengajak 2 rekannya sesama Satpam insial MZ (31), dan SH (34) serta operator forklift RO (26)."Aktor intelektualnya adalah seorang satpam SA. Dialah yang mengajak dan menginisiasi aksi pencurian, termasuk mengajak operator forklift untuk ikut terlibat,” kata Tatang kepada wartawan di Polres Serang, Kamis .Baca juga: Satgas Pastikan 200 Kilogram Limbah Besi Terpapar Radiasi Cs-137 di Banten Belum Beredar Dikatakan Tatang, SA mengajak rekannya sesama Satpam agar mudah mengeluarkan limbah besi dari dalam gudang penyimpanan PT. PMT di Kawasan Industri Modern, Cikande, Serang, Banten.Tatang mengungkapkan, SA sempat memviralkan adanya peristiwa pencurian di PT.PMT ke media sosial, lalu melaporkannya ke Polsek.Setelah dilakukan penyelidikan, diketahui SA ternyata aktor intelektual dari aksi pencurian limbah besi terpapar dengan tujuan mendapatkan keuntungan."Pelaku ini justru melaporkan adanya pencurian. Namun setelah kita lakukan penyelidikan, ternyata yang bersangkutan (SA) juga ikut terlibat,” ungkap Tatang.Baca juga: Pemerintah Akan Bangun Tempat Penyimpanan Permanen Material Terkontaminasi Radiasi di BantenDijelaskan Tatang, 200 kilogram limbah besi hasil curian dijual ke lapak barang bekas dengan harga Rp5.000 per kilogramnya.Aksi mereka telah dilakukan secara bertahap sejak bulan Oktober hingga terakhir 22 November 2025.Keempat kini sudah ditetapkan sebagai tersangka dan dikenakan Pasal 363 KUHP tentang pencurian dengan pemberatan. “Ke depan, tidak menutup kemungkinan berkembang akan dikenakan pasal kesehatan dan yang lainnya. Kami akan konsultasi dengan para ahli,” tutup Tatang.Sebelumnya, Deputi Bidang Penegakan Hukum Kementerian Lingkungan Hidup (KLH), Irjen Pol Rizal Irawan mengatakan, semenjak PT. PMT dijadikan tempat penyimpanan sementara material terpapar Radioaktif Cs-137 hanya dijaga oleh Satpam.Baca juga: PT PMT Diduga Sengaja Tak Olah Limbah Mengandung Cs-137, Radiasi MenyebarNamun, Satgas Penanganan Cs-137 akan memperketat pengamanan dengan melibatkan anggota Polsek Cikande, Polres Serang dan Brimob Polda Banten.Penempatan anggota Polisi tetap memperhitungkan keamanan dan keselamatan personil dengan membuat pos pengamanan dengan memperhitungkan jarak aman dari paparan radiasi Cs-137.Sebagai informasi limbah Cs-137 merupakan isotop radioaktif berbahaya yang memancarkan radiasi beta dan gama. Radiasi ini akan sangat berbahaya bagi sel tubuh manusia.
(prf/ega)
Satpam Dalang Pencurian 200 Kg Limbah Besi Terpapar Radiasi Cs-137 Dijadikan Tersangka
2026-01-12 07:22:56
Berita Lainnya
Berita Terpopuler
| 2026-01-12 05:40
| 2026-01-12 05:14
| 2026-01-12 05:07










































