Solar Tumpah di Cileungsi Bogor Bikin Pemotor Berjatuhan, Damkar Turun Tangan

2026-01-14 09:37:24
Solar Tumpah di Cileungsi Bogor Bikin Pemotor Berjatuhan, Damkar Turun Tangan
Solar tumpah di Jalan Raya Transyogi, tepatnya di Desa Cileungsi Kidul, Kecamatan Cileungsi, Bogor, Jawa Barat. Tumpahan solar berasal dari kendaraan yang selesai mengusulkan bahan bakar."Damkar Sektor Cileungsi menerima laporan adanya tumpahan BBM solar dari kendaraan mobil pikap yang selesai pengisian BBM dari SPBU," kaya Anggota Sektor Cileungsi Damkar Kabupaten Bogor, Ismail, Sabtu (22/11/2025).Peristiwa itu terjadi pada pagi menjelang siang tadi. Berdasarkan keterangan warga sekitar, solar tersebut sudah tumpah dari mobil pikap sejak di dalam SPBU."Pengendara mobilnya bukannya berhenti untuk memperbaiki tangkinya malah tancap gas dan pergi," ujar Ismail.Akibat solar tumpah tersebut, sejumlah pengendara motor tergelincir. Sejauh ini sudah ada 3 motor yang jatuh karena jalanan licin."Tidak lama dari kejadian tumpahan solar tersebut terjadi kecelakaan tunggal yang menyebabkan tiga kendaraan motor terjatuh karena licinnya jalan, dan disusul kembali sekitar tujuh kendaraan motor terjatuh kembali di lokasi tersebut," beber Ismail.Menerima laporan warga, petugas damkar segera ke lokasi untuk melakukan penanganan. Penanganan dilakukan dengan penyemprotan sehingga solar berhasil dialihkan dari jalan raya."Pembersih tumpahan oli menggunakan air bertekanan dan dicampur menggunakan deterjen serbuk agar menjadi foam (busa) atau bisa untuk mempercepat pembersihan solar yang licin," ucap Ismail.Tonton juga Video: Viral Warga Berebut Solar dari Mobil Tangki yang Kecelakaan di Konawe[Gambas:Video 20detik]


(prf/ega)

Berita Terpopuler

#1

Pada hari penerapan, ganjil genap berlaku dalam dua sesi, yakni pagi pukul 06.00–10.00 WIB dan sore pukul 16.00–21.00 WIB. Pengendara yang melintas di akses tol yang terhubung langsung dengan jalan ganjil genap tetap wajib menyesuaikan pelat nomor kendaraan.Baca juga: Wisatawan Menuju Gunungkidul Diimbau Gunakan Jalur AlternatifAdapun 28 akses gerbang tol di Jakarta yang terkena ganjil genap pada pekan ini sebagai berikut:1. Jalan Anggrek Neli Murni sampai akses masuk Tol Jakarta-Tangerang2. Off ramp Tol Slipi/Palmerah/Tanah Abang sampai Jalan Brigjen Katamso3. Jalan Brigjen Katamso sampai Gerbang Tol Slipi 24. Off ramp Tol Tomang/Grogol sampai Jalan Kemanggisan Utama5. Simpang Jalan Palmerah Utara-Jalan KS Tubun sampai Gerbang Tol Slipi 16. Jalan Pejompongan Raya sampai Gerbang Tol Pejompongan7. Off ramp Tol Slipi/Palmerah/Tanah Abang sampai akses masuk Jalan Tentara Pelajar8. Off ramp Tol Benhil/Senayan/Kebayoran sampai akses masuk Jalan Gerbang Pemuda9. Off ramp Tol Kuningan/Mampang/Menteng sampai simpang Kuningan10. Jalan Taman Patra sampai Gerbang Tol Kuningan 211. Off ramp Tol Tebet/Manggarai/Pasar Minggu sampai simpang Pancoran12. Simpang Pancoran sampai Gerbang Tol Tebet13. Jalan Tebet Barat Dalam Raya sampai Gerbang Tol Tebet 214. Off ramp Tol Tebet/Manggarai/Pasar Minggu sampai Jalan Pancoran Timur II15. Off ramp Tol Cawang/Halim/Kampung Melayu sampai simpang Jalan Otto Iskandardinata-Jalan Dewi Sartika16. Simpang Jalan Dewi Sartika-Jalan Otto Iskandardinata sampai Gerbang Tol Cawang17. Off ramp Tol Halim/Kalimalang sampai Jalan Inspeksi Saluran Kalimalang18. Jalan Cipinang Cempedak IV sampai Gerbang Tol Kebon Nanas19. Jalan Bekasi Timur Raya sampai Gerbang Tol Pedati20. Off ramp Tol Pisangan/Jatinegara sampai Jalan Bekasi Barat21. Off ramp Tol Jatinegara/Klender/Buaran sampai Jalan Bekasi Timur Raya22. Jalan Bekasi Barat sampai Gerbang Tol Jatinegara23. Simpang Jalan Rawamangun Muka Raya-Jalan Utan Kayu Raya sampai Gerbang Tol Rawamangun24. Off ramp Tol Rawamangun/Salemba/Pulogadung sampai simpang Jalan Utan Kayu Raya-Jalan Rawamangun Muka Raya25. Off ramp Tol Rawamangun/Salemba/Pulogadung sampai simpang Jalan H Ten Raya-Jalan Rawasari Selatan26. Simpang Jalan Rawasari Selatan-Jalan H Ten Raya sampai Gerbang Tol Pulomas27. Off ramp Tol Cempaka Putih/Senen/Pulogadung sampai simpang Jalan Letjend Suprapto-Jalan Perintis Kemerdekaan28. Simpang Jalan Pulomas sampai Gerbang Tol Cempaka Putih

| 2026-01-14 07:59