50 Jalan Tol Masuk Daftar PSN Demi Swasembada Pangan, Energi, dan Air

2026-02-01 04:08:04
50 Jalan Tol Masuk Daftar PSN Demi Swasembada Pangan, Energi, dan Air
JAKARTA, - Pemerintahan Presiden Prabowo Subianto bergerak cepat dalam mengakselerasi pembangunan infrastruktur di Tanah Air.Melalui Peraturan Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Nomor 16 Tahun 2025 yang diteken 24 September 2025, pemerintah secara resmi menetapkan daftar terbaru Proyek Strategis Nasional (PSN).Sektor jalan tol tetap menjadi tulang punggung utama dengan menempatkan 50 ruas jalan tol dalam daftar prioritas tertinggi.Baca juga: Hari Natal, Tol Pekanbaru-XIII Koto Kampar Catat Rekor Trafik Tertinggi JTTSLangkah ini bukan sekadar pembangunan fisik, melainkan bagian dari visi besar Asta Cita untuk memperkuat swasembada pangan, energi, dan air melalui konektivitas yang efisien.Dengan status PSN, ke-50 jalan tol ini akan mendapatkan kemudahan perizinan, percepatan pengadaan lahan, hingga jaminan keamanan operasional.Berikut adalah daftar lengkap 50 jalan tol yang ditetapkan sebagai Proyek Strategis Nasional (PSN) berdasarkan regulasi terbaru:Penetapan 50 ruas tol sebagai PSN pada era Presiden Prabowo, ini menunjukkan fokus yang pada konektivitas lintas wilayah.Baca juga: Catat, Daftar Rest Area yang Sediakan SPKLU di Tol Trans-Sumatera Fokus besar pada ruas-ruas di Sumatera yang bertujuan untuk menyambungkan ujung utara hingga selatan guna menekan biaya logistik Nasional.Sementara, proyek seperti Tol Dalam Kota Bandung dan 6 Ruas Tol Jakarta bertujuan mengurai kemacetan kronis di pusat pertumbuhan ekonomi utama.Sejalan dengan Pasal 2B dalam peraturan ini, PSN kini dikoordinasikan bersama Menteri Koordinator Bidang Pangan untuk memastikan jalan tol melintasi kawasan sentra produksi pangan.Dengan 50 titik strategis ini, pertumbuhan ekonomi tidak lagi hanya berpusat di Jakarta, tetapi merata hingga ke Sulawesi Utara, Kalimantan Timur, dan Bali.Baca juga: Butuh Bantuan di Jalan Tol? Segera Kontak Call Center Penting IniPemerintah juga menegaskan melalui Pasal 2A bahwa setiap Penanggung Jawab PSN wajib menyelesaikan proyek ini tepat waktu.Jika terjadi keterlambatan, mereka diwajibkan melapor langsung kepada Menko Perekonomian dan Menko Pangan untuk langkah sinkronisasi.


(prf/ega)

Berita Terpopuler

#5

Sementara Samsung Music Studio 5 hadir dengan ukuran lebih ringkas. Speaker ini ditujukan bagi pengguna yang menginginkan kualitas audio mumpuni tanpa mengganggu tampilan ruangan. Music Studio 5 mendukung koneksi WiFi dan Bluetooth, layanan streaming, serta kontrol suara.Kedua speaker WiFi Music Studio juga dirancang agar mudah diintegrasikan dengan soundbar dan TV Samsung, sebagai bagian dari ekosistem audio terpadu.Samsung juga meningkatkan teknologi Q-Symphony, yang memungkinkan TV, soundbar, dan speaker WiFi bekerja sebagai satu sistem audio. Pengguna dapat menghubungkan hingga lima perangkat audio sekaligus, dengan sistem yang menyesuaikan suara berdasarkan tata letak ruangan.Selain itu, Samsung juga memperkenalkan jajaran ekosistem audio terbaru mereka dari lini soundbar Q Series.Selama lebih dari satu dekade, Samsung telah membentuk evolusi audio rumah melalui teknologi akustik canggih, fitur cerdas, dan desain yang dipikirkan secara matang, ungkap Hun Lee, Executive Vice President Visual Display Business Samsung Electronics, dikutip KompasTekno dari halaman resmi Samsung. Kami melanjutkan warisan tersebut dengan perangkat audio generasi terbaru yang dirancang untuk menghadirkan performa suara yang kaya dan ekspresif di setiap ruang dan momen, lanjut dia. Salah satu produk utama dalam ekosistem audio terbaru ini adalah soundbar flagship HW-Q990H.Baca juga: Ketika HP Lipat Tiga Samsung Galaxy Z TriFold Dibuka-Tutup Barbar 200.000 Kali...Soundbar ini hadir dengan sistem 11.1.4-channel yang menggabungkan soundbar utama, speaker belakang, dan subwoofer aktif. Samsung juga menambahkan teknologi Sound Elevation agar terdengar lebih natural, serta fitur Auto Volume untuk menjaga konsistensi suara di berbagai jenis konten.Soundbar ini juga dibekali fitur berbasis AI untuk memperluas bidang suara. Lewat fitur ini, Samsung mengeklaim pengalaman audio yang dihadirkan setara dengan sistem home theater profesional, tetapi tetap ringkas untuk penggunaan di rumah.Selain itu, Samsung memperkenalkan All-in-One Soundbar HW-QS90H. Soundbar ini bisa dipasang di dinding atau diletakkan di atas meja. Sensor di dalamnya akan menyesuaikan arah suara secara otomatis sesuai posisi perangkat. Dengan sistem 7.1.2-channel dan 13 speaker, soundbar ini mampu menghasilkan bass yang dalam tanpa perlu subwoofer tambahan.

| 2026-02-01 02:33