Anggaran Operasional TransJatim 2026 Ditambah Jadi Rp 260 Miliar, Cukup untuk 1 Tahun

2026-01-12 18:51:17
Anggaran Operasional TransJatim 2026 Ditambah Jadi Rp 260 Miliar, Cukup untuk 1 Tahun
BANGKALAN, - Operasional bus TransJatim sempat diperkirakan terancam berjalan setengah tahun pada 2026 mendatang. Anggota DPRD Jatim memastikan dana operasional TransJatim itu telah menemukan solusi.Ketua Komisi D DPRD Jatim, Abdul Halim mengatakan, pihaknya telah melakukan diskusi dengan Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) Provinsi Jawa Timur untuk membahas hal tersebut.Semula, anggaran operasional TransJatim hanya disediakan sebanyak Rp 160 miliar. Dana itu hanya cukup untuk operasional TransJatim setengah tahun pada 2026 mendatang.Baca juga: Ada Transjatim Malang Raya, Sopir Angkot Banting Setir Jadi Sopir BusNamun, dari hasil diskusi yang dilakukan antara Komisi D DPRD Jatim dengan TAPD, dana operasional TransJatim berhasil mendapat tambahan yang bersumber dari dana cadangan."Jadi kebutuhan anggaran operasional itu sebanyak Rp 260 miliar, sebelumnya hanya tersedia Rp 160 miliar," ujarnya, Senin ."Setelah kami lakukan diskusi itu, akhirnya dialokasikan lagi Rp 100 miliar, jadi genap Rp 260 miliar. Sehingga operasional di tahun 2026 sudah aman dan tercover," tambahnya.Baca juga: Bus Transjatim Malang Raya Dijadwalkan Beroperasi Akhir November, Melintasi Terminal LandungsariPolitisi asal Kabupaten Bangkalan itu mengatakan, selain memperjuangkan kebutuhan transportasi masyarakat di darat, pihaknya juga berhasil mendorong realisasi TransJatim laut yang akan menjangkau pulau Madura."Untuk TransJatim laut ini akan memiliki rute dari Probolinggo ke Sumenep, Pamekasan dan Gili Mandangin Sampang," imbuhnya.Ia mengaku, transportasi laut itu akan segera diluncurkan pada akhir November ini dan bisa segera dimanfaatkan oleh masyarakat."Harapannya tentu bisa bermanfaat bagi masyarakat Madura agar lebih mudah untuk pergi ke Jawa," jelasnya.Sementara itu, salah satu pengguna bus TransJatim asal Bangkalan, Akbar Permana berharap bus TransJatim bisa terus beroperasi. Sebab, kini TransJatim telah menjadi transportasi utama untuk menuju ke Surabaya."Transportasi ini sangat murah dan sangat bermanfaat bagi kami. Saya berharap bus ini bisa terus beroperasi supaya kami mudah untuk ke Surabaya," tuturnya.Hal senada juga dirasakan oleh Tri Aswati. Menurutnya, ia dan teman-temannya kini mudah untuk pergi ke Surabaya menggunakan bus TransJatim. Apalagi, di musim hujan seperti saat ini, bus tersebut lebih dipilih daripada mengendarai motor."Justru kalau bisa ditambah lagi armadanya, karena sekarang sudah sering penuh, ini sebagai bukti kalau masyarakat mengandalkan TransJatim untuk ke Surabaya," pungkasnya.


(prf/ega)