Jelang HUT ke-63, Korps Wanita TNI AL Buka Layanan Kesehatan Gratis

2026-01-16 11:59:53
Jelang HUT ke-63, Korps Wanita TNI AL Buka Layanan Kesehatan Gratis
JAKARTA, - Menjelang Hari Ulang Tahun (HUT) ke-63, Korps Wanita TNI Angkatan Laut (Kowal) membuka layanan kesehatan gratis untuk warga, bertempat di Kelurahan Tugu Utara, Kecamatan Koja, Jakarta Utara, Selasa .Ketua Panitia HUT ke-63 Kowal, Letkol Laut (E/W), Windu Sejati, menegaskan bahwa Kowal berkomitmen untuk memberikan manfaat kepada masyarakat melalui Bakti Sosial Kesehatan."Kegiatan ini merupakan wujud nyata kepedulian TNI terhadap kesehatan masyarakat, sekaligus sarana mempererat kemanunggalan TNI dengan rakyat," kata Windu Sejati dalam keterangannya, Selasa.Baca juga: Syarat Daftar Tentara Wanita, Kowal, Kowad, Wara bagi Siswi SMA/MAIa berharap, kegiatan ini dapat memberikan manfaat langsung bagi masyarakat, sekaligus menjadi momentum memperkokoh semangat pengabdian prajurit TNI dalam menjaga kesehatan dan kesejahteraan rakyat.Sebanyak 300 orang dari kategori dewasa, lanjut usia (lansia), dan anak-anak mengikuti bakti sosial kesehatan yang digelar oleh Puskesal, Lembaga Kedokteran Gigi TNI AL R.E.Martadinata (Ladokgi REM), dan Dinas Kesehatan Komando Daerah Angkatan Laut (Diskes Kodaeral) III."Kegiatan ini menyediakan pemeriksaan laboratorium, pemeriksaan Telinga, Hidung, dan Tenggorokan (THT), dan pemeriksaan mata," ujarnya.Baca juga: Wamenkes: Cek Kesehatan Gratis Perpanjang Harapan Hidup Lampaui 71 TahunSelain itu, turut dikerahkan Dental Klino Mobile Ladokgi REM untuk memberikan pemeriksaan gigi gratis.Lebih lanjut, masyarakat peserta bakti sosial kesehatan ini juga diberikan vitamin dan obat dasar, serta bahan kontak sejumlah 300 paket.Sementara itu, Kepala Staf Angkatan Laut (KSAL) Laksamana TNI Muhammad Ali menegaskan bahwa kegiatan ini sesuai dengan komitmen prajurit TNI AL untuk selalu memberikan manfaat besar bagi masyarakat."Prajurit TNI AL berkomitmen untuk selalu memberikan manfaat yang besar bagi masyarakat dan memberikan solusi terhadap permasalahan yang ada," ungkap KSAL.Kowal akan berusia 63 tahun pada 5 Januari 2026.Selain bakti sosial kesehatan, sejumlah rangkaian kegiatan telah dilalui dalam rangka HUT tersebut, salah satunya menyerahkan bantuan kemanusiaan untuk warga terdampak banjir di wilayah Sumatera.


(prf/ega)

Berita Terpopuler

#4

Sekretariat Satgas PASTI, Hudiyanto, mengatakan sejak IASC beroperasi pada 22 November 2024 hingga 11 November 2025, lembaga itu telah menerima 343.402 laporan penipuan. Laporan tersebut menunjuk 563.558 rekening yang terkait aktivitas penipuan, di mana 106.222 rekening telah diblokir.Dari keseluruhan laporan, total kerugian yang dilaporkan korban mencapai Rp 7,8 triliun, sementara upaya pemblokiran dana berhasil menahan Rp 386,5 miliar.“Sejak awal beroperasi di tanggal 22 November 2024 sampai dengan 11 November 2025, IASC telah menerima 343.402 laporan penipuan. Total rekening terkait penipuan yang dilaporkan ke IASC sebanyak 563.558 rekening dengan 106.222 rekening telah dilakukan pemblokiran,” ujar Hudiyanto lewat keterangan pers, Sabtu .Baca juga: Penipuan AI Deepfake Kian Marak, Keamanan Identitas Digital Diuji“Adapun total kerugian dana yang dilaporkan oleh korban penipuan sebesar Rp 7,8 triliun dengan dana yang telah berhasil diblokir sebesar Rp 386,5 miliar,” paparnya. Menurut Hudiyanto, angka-angka itu memperlihatkan sejauh mana pelaku memanfaatkan platform digital untuk menjerat korban, mulai dari pinjaman online alias pinjol ilegal hingga tawaran investasi palsu, sehinggga penindakan masif diperlukan untuk melindungi konsumen.Sebagai bagian dari penindakan, Satgas PASTI kembali memblokir 776 aktivitas dan entitas keuangan ilegal, yang terdiri atas 611 entitas pinjaman online ilegal, 96 penawaran pinjaman pribadi (pinpri), dan 69 tawaran investasi ilegal.

| 2026-01-16 09:53