- Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) kembali melakukan operasi tangkap tangan (OTT) terhadap kepala daerah.Kali ini, Bupati Lampung Tengah Ardito Wijaya diamankan dalam operasi yang berlangsung pada Rabu, 10 Desember 2025.Setelah penangkapan tersebut, KPK langsung melakukan pemeriksaan intensif terhadap lima orang yang diamankan.Dalam keterangan resmi, Juru Bicara KPK Budi Prasetyo mengatakan bahwa gelar perkara sudah dilakukan dan status hukum para pihak yang terjaring OTT telah ditetapkan dalam waktu 1x24 jam."KPK juga telah melakukan expose (gelar perkara) di mana sudah ditetapkan pihak-pihak yang menjadi tersangka dalam perkara ini sehingga dalam 1x24 jam sudah ditetapkan status hukum terhadap pihak-pihak yang kemarin diamankan," ujarnya di Gedung Merah Putih, Jakarta, Kamis, 11 Desember 2025.Baca juga: Profil Bupati Lampung Tengah Ardito Wijaya yang Terjaring OTT KPKKPK belum merilis identitas lengkap para tersangka. Namun, Budi memastikan bahwa pengumuman resmi, termasuk kronologi dan konstruksi perkara, akan disampaikan dalam konferensi pers pada Kamis sore.Menurut Budi Prasetyo, operasi senyap KPK ini berawal dari permintaan keterangan terhadap sejumlah pihak di Jakarta dan Lampung pada Selasa, 9 Desember 2025.Berdasarkan informasi dan temuan awal tersebut, tim penyidik kemudian bergerak melakukan OTT di Kabupaten Lampung Tengah pada Rabu, 10 Desember 2025.“Tim kemudian melakukan kegiatan tertangkap tangan dugaan tindak pidana korupsi di wilayah Kabupaten Lampung Tengah, pada Rabu ,” kata Budi.Baca juga: OTT Bupati Lampung Tengah, Mendagri: Warning Bagi Kepala DaerahWakil Ketua KPK Fitroh Rohcahyanto membenarkan bahwa Ardito Wijaya ikut diamankan. Ia menyebut bahwa operasi ini berkaitan dengan dugaan suap proyek di wilayah Lampung Tengah.Dalam OTT tersebut, KPK turut mengamankan sejumlah barang bukti berupa uang tunai dan emas."Tim juga mengamankan barang bukti dalam bentuk rupiah dan juga logam mulia dalam bentuk emas. Jadi, nanti kami juga akan menunjukkan barang bukti dalam kegiatan tertangkap tangan ini," kata Budi.Baca juga: Bupati Ditangkap KPK, Pegawai Pemkab Lampung Tengah: Kami Sedang BerdukaArdito Wijaya, yang akrab disapa Mas Dito, lahir di Lampung Tengah pada 23 Januari 1980. Ia menempuh pendidikan dasar di SD Kristen 3 Bandar Jaya dan melanjutkan pendidikan hingga lulus dari Fakultas Kedokteran Universitas Trisakti pada 2005.Kariernya dimulai sebagai tenaga kesehatan di Lampung Tengah. Ia pernah bertugas sebagai dokter muda di Puskesmas Seputih Surabaya (2010–2011) dan Puskesmas Rumbia (2011–2012).Karier birokratnya berkembang saat ia menjabat sebagai Kepala Bidang Pengendalian dan Pemberantasan Penyakit (P2P) Dinas Kesehatan Lampung Tengah pada 2014–2016.
(prf/ega)
Sosok Ardito Wijaya: Bupati Lampung Tengah yang Terciduk OTT KPK, Pernah Berprofesi Dokter
2026-01-12 10:47:08
Berita Lainnya
Berita Terpopuler
| 2026-01-12 10:36
| 2026-01-12 10:12
| 2026-01-12 08:36
| 2026-01-12 08:17










































