10 Stasiun Kereta Favorit Penumpang KAI di Libur Akhir Tahun 2025

2026-01-12 15:20:45
10 Stasiun Kereta Favorit Penumpang KAI di Libur Akhir Tahun 2025
- Momen Libur Natal dan Tahun Baru menjadi salah satu momen favorit masyarakat untuk bepergian, baik untuk wisata, silaturahmi keluarga, maupun aktivitas akhir tahun.Berdasarkan data PT Kereta Api Indonesia (Persero), hingga 18 Desember 2025 pukul 08.00 WIB, penjualan tiket kereta api selama periode Nataru 2025/2026 telah mencapai 1.747.125 tiket, atau sekitar 49,8 persen dari total 3.506.104 tempat duduk yang disediakan.Dari jumlah tersebut, tiket kereta jarak jauh tercatat 1.630.549 tiket atau 59,1 persen dari kapasitas 2.761.048 tempat duduk, sedangkan tiket kereta lokal mencapai 116.576 tiket, setara 15,6 persen dari total kapasitas 745.056 tempat duduk.Baca juga: Liburan 3 Hari 2 Malam di Dua Negara: Singapura–Malaysia, Berapa Biayanya?Tingkat okupansi tertinggi terjadi pada H-11, Minggu 28 Desember 2025, mencapai 65,8 persen, dan diperkirakan akan terus meningkat menjelang puncak liburan.KAI menyediakan total 3.506.104 tempat duduk selama masa Nataru ini, guna mendukung mobilitas masyarakat di seluruh Indonesia, termasuk untuk perjalanan wisata, silaturahmi keluarga, dan aktivitas ekonomi.Di antara ribuan stasiun yang ada, ada 10 stasiun yang paling banyak dipilih penumpang selama libur Nataru. Dominasi stasiun-stasiun ini menunjukkan minat tinggi masyarakat ke kota-kota wisata, pusat budaya, dan destinasi favorit akhir tahun, seperti Jakarta, Yogyakarta, Bandung, Surabaya, dan Semarang. Berikut daftarnya:Stasiun ini menjadi gerbang utama menuju Jakarta dan selalu ramai dikunjungi saat libur akhir tahun.Kota budaya ini menjadi magnet wisatawan yang ingin menikmati candi, kuliner, dan pusat kerajinan lokal.Baca juga: Ada Hotel di Dalam Stasiun Gambir, Bisa Menginap 4 Jam, Sekian BiayanyaPintu gerbang strategis di Jakarta, banyak digunakan untuk perjalanan liburan maupun bisnis.Memudahkan akses ke Malioboro, Keraton Yogyakarta, dan kawasan wisata populer lainnya.Terhubung dengan Jabodetabek, stasiun ini ramai digunakan penumpang lokal maupun komuter.Kota kembang dan kuliner yang terkenal, selalu jadi destinasi favorit wisatawan.Salah satu gerbang utama ke Surabaya, dekat pusat kota dan destinasi wisata.Stasiun strategis lain di Surabaya, diminati wisatawan dan pebisnis.Baca juga: Daftar Kereta Favorit dari Gambir dan Pasar Senen untuk Libur Akhir TahunPintu masuk ke Semarang, memudahkan akses ke Kota Lama, Sam Poo Kong, dan pusat kuliner.Terletak di Jakarta Timur, memudahkan akses ke wilayah Jabodetabek dan sekitarnya.Bagi yang ingin merencanakan perjalanan libur akhir tahun, KAI menyediakan diskon tiket sebesar 30 persen untuk periode 22 Desember 2025 – 10 Januari 2026.Total 1.509.080 tempat duduk disiapkan untuk program ini, dan hingga 18 Desember 2025, 695.966 tiket atau 46 persen telah terjual.Diskon ini berlaku khusus untuk kereta api ekonomi komersial, sehingga masyarakat bisa menghemat biaya perjalanan.


(prf/ega)

Berita Lainnya

Berita Terpopuler

#1

Sementara Samsung Music Studio 5 hadir dengan ukuran lebih ringkas. Speaker ini ditujukan bagi pengguna yang menginginkan kualitas audio mumpuni tanpa mengganggu tampilan ruangan. Music Studio 5 mendukung koneksi WiFi dan Bluetooth, layanan streaming, serta kontrol suara.Kedua speaker WiFi Music Studio juga dirancang agar mudah diintegrasikan dengan soundbar dan TV Samsung, sebagai bagian dari ekosistem audio terpadu.Samsung juga meningkatkan teknologi Q-Symphony, yang memungkinkan TV, soundbar, dan speaker WiFi bekerja sebagai satu sistem audio. Pengguna dapat menghubungkan hingga lima perangkat audio sekaligus, dengan sistem yang menyesuaikan suara berdasarkan tata letak ruangan.Selain itu, Samsung juga memperkenalkan jajaran ekosistem audio terbaru mereka dari lini soundbar Q Series.Selama lebih dari satu dekade, Samsung telah membentuk evolusi audio rumah melalui teknologi akustik canggih, fitur cerdas, dan desain yang dipikirkan secara matang, ungkap Hun Lee, Executive Vice President Visual Display Business Samsung Electronics, dikutip KompasTekno dari halaman resmi Samsung. Kami melanjutkan warisan tersebut dengan perangkat audio generasi terbaru yang dirancang untuk menghadirkan performa suara yang kaya dan ekspresif di setiap ruang dan momen, lanjut dia. Salah satu produk utama dalam ekosistem audio terbaru ini adalah soundbar flagship HW-Q990H.Baca juga: Ketika HP Lipat Tiga Samsung Galaxy Z TriFold Dibuka-Tutup Barbar 200.000 Kali...Soundbar ini hadir dengan sistem 11.1.4-channel yang menggabungkan soundbar utama, speaker belakang, dan subwoofer aktif. Samsung juga menambahkan teknologi Sound Elevation agar terdengar lebih natural, serta fitur Auto Volume untuk menjaga konsistensi suara di berbagai jenis konten.Soundbar ini juga dibekali fitur berbasis AI untuk memperluas bidang suara. Lewat fitur ini, Samsung mengeklaim pengalaman audio yang dihadirkan setara dengan sistem home theater profesional, tetapi tetap ringkas untuk penggunaan di rumah.Selain itu, Samsung memperkenalkan All-in-One Soundbar HW-QS90H. Soundbar ini bisa dipasang di dinding atau diletakkan di atas meja. Sensor di dalamnya akan menyesuaikan arah suara secara otomatis sesuai posisi perangkat. Dengan sistem 7.1.2-channel dan 13 speaker, soundbar ini mampu menghasilkan bass yang dalam tanpa perlu subwoofer tambahan.

| 2026-01-12 15:14