Pelaku Pembunuhan Mahasiswi UMM asal Probolinggo Diduga Lebih dari Satu Orang

2026-01-12 04:33:06
Pelaku Pembunuhan Mahasiswi UMM asal Probolinggo Diduga Lebih dari Satu Orang
SURABAYA, - Pelaku pembunuhan mahasiswi Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) Faradila Amalia Najwa (21) diduga lebih dari satu orang.Jasad Faradila ditemukan di pinggiran sungai Jalan Wonorejo, Kabupaten Pasuruan, Selasa dalam kondisi telungkup dan pakaian lengkap. Ia merupakan warga Tiris, Probolinggo.Satu terduga pelaku berinisial AS telah diamankan tim Jatanras Polda Jatim. AS merupakan kerabat dekat korban sekaligus anggota polisi di Polres Probolinggo Kabupaten.“AS setelah kita mengetahui adanya dugaan keterlibatan mengakibatkan penyebab meninggalnya korban langsung diamankan pada saat itu juga dan dibawa ke Mapolda Jatim,” kata Kabid Humas Polda Jatim Kombes Jules Abraham Abast, Rabu .Baca juga: Anggota Polres Probolinggo Diamankan Polda Jatim, Diduga Pelaku Pembunuhan Mahasiswi UMMSelain mengamankan terduga pelaku AS, tim Jatanras Polda Jatim juga membawa sejumlah barang bukti yang diduga berkaitan dengan peristiwa pidana dalam kasus ini.“Untuk selanjutnya dilakukan proses penyitaan guna proses penyidikan,” sambungnya.Tetapi, dalam proses pengembangan dan penyidikan ini, polisi menemukan adanya dugaan keterlibatan orang lain. Artinya, pelaku pembunuhan mahasiswi UMM ini diduga lebih dari satu orang.“Kemudian dari hasil penyelidikan juga perlu saya sampaikan bahwa diduga masih ada pelaku atau tersangka lainnya yang turut serta melakukan tindak pidana kepada korban,” terangnya.Polisi masih memburu pelaku lainnya tersebut. Baik peran AS maupun pelaku lainnya juga belum diketahui.“Dari hasil penyelidikan sementara yang diduga masih ada pelaku lainnya. Jadi yang bersangkutan (AS) tidak melakukan sendirian terhadap tindak pidana yang terjadi,” tegas Jules.Baca juga: Terungkap, Identitas Gadis yang Tewas Pasuruan di Sungai Ternyata Warga Probolinggo dengan Status MahasiswaSejauh ini, masih satu terduga pelaku yang sudah diamankan. Pendalaman terus dilakukan untuk mengungkap penyebab, motif dan peran.“Pelaku lainnya masih dalam pencarian. Begitu juga dengan motif masih dilakukan pendalaman oleh tim Jatanras Polda Jatim untuk mengetahui penyebab pasti dari para pelaku melakukan tindak pidana,” ucap Jules.Jules meminta kepada masyarakat yang mengetahui terkait peristiwa tersebut terutama menemukan keberadaan pelaku lainnya agar memberikan informasi kepada pihak kepolisian baik di jajaran Polsek, Polres, maupun Polda.“Kami memastikan Polda Jatim akan memproses kasus ini secepat-cepatnya dan transparan dan kami memproses baik pidana maupun etik,” pungkasnya.


(prf/ega)