- Pebulu tangkis ganda putri Indonesia, Meilysa Trias Puspitasari, mengungkapkan antusiasmenya menjelang duel menghadapi mantan partnernya, Rachel Allessya Rose, pada partai puncak Australian Open 2025.Pertemuan dua pasangan muda Tanah Air ini memastikan satu gelar untuk Indonesia di sektor ganda putri.Pada perjalanan menuju final Australian Open 2025, Trias tampil bersama Febriana Dwipuji Kusuma.Ganda putri yang tengah menanjak ini melaju ke final setelah meraih kemenangan gemilang pada babak semifinal.Baca juga: Hasil Australian Open 2025: Fajar/Fikri Tantang Raymond/Joaquin di FinalPasangan Febiana Dwipuji Kusuma/Meilysa Trias Puspitasari tampil solid ketika menantang wakil Jepang, Ririna Hiramoto/Kokona Ishikawa, pada laga semifinal di Quaycentre, Sydney, Sabtu .Pertandingan berlangsung ketat sebelum Ana/Trias menang dengan skor 19-21, 21-11, dan 21-12.Febriana menjelaskan bahwa kemenangan itu diraih setelah mereka memperbaiki kesalahan yang dilakukan di awal laga."Di gim pertama defense kami masih belum pas jadi pengembaliannya kurang bagus, tanggung atau tersangkut di net," kata Ana dikutip PBSI."Di game kedua dan ketiga kami coba perbaiki itu dan juga perbanyak serangannya."Dengan hasil tersebut, pasangan Febiana Dwipuji Kusuma/Meilysa Trias Puspitasari mencatat keunggulan head-to-head atas ganda putri Jepang tersebut sekaligus memastikan tiket final Australian Open 2025.Baca juga: All Indonesian Final Terwujud di Ganda Putri Australian Open 2025Pada laga pamungkas, Ana/Trias akan berhadapan dengan sesama wakil Merah Putih, yaitu Rachel Allessya Rose/Febi Setianingrum.Dok. PBSI Pemain bulutangkis ganda putri Indonesia, Rachel Allessya Rose/Febi Setianingrum, saat beraksi di babak semifinal Australian Open di Quaycentre, Olympic Boulevard, Sydney, Sabtu .Pertemuan ini menandai terciptanya All Indonesian Final di ganda putri.Febriana menyampaikan kebanggaannya melihat kemajuan kedua pasangan Tanah Air yang sama-sama baru dibentuk untuk rangkaian turnamen musim ini."Sangat senang bisa menciptakan All Indonesian Finals di ganda putri apalagi ini dengan pasangan-pasangan baru," tambah Febriana Dwipuji Kusuma."Pencapaian yang sangat penting setelah kemarin di awal-awal, kami cukup kesulitan untuk menembus babak akhir," pungkasnya.
(prf/ega)
Antusiasme Trias Melawan Rachel di Final Australian Open 2025
2026-01-11 23:12:53
Berita Lainnya
Berita Terpopuler
| 2026-01-11 22:11
| 2026-01-11 22:05
| 2026-01-11 21:30
| 2026-01-11 20:49










































