Jordi Onsu Akui Hubungan dengan Ruben Onsu Renggang, Diblokir Sejak 2022

2026-01-13 10:07:26
Jordi Onsu Akui Hubungan dengan Ruben Onsu Renggang, Diblokir Sejak 2022
JAKARTA, - Presenter Jordi Onsu mengakui bahwa hubungannya dengan sang kakak, Ruben Onsu, tengah merenggang.Jordi mengungkapkan, akses komunikasinya bahkan telah diblokir oleh Ruben sejak 2022.Saat ditemui di bandara Soekarno-Hatta, Kamis , Jordi memberikan jawaban lugas saat ditanya mengenai status komunikasinya dengan Ruben Onsu.Baca juga: Klarifikasi soal Biaya Lain yang Dibayar Ruben Onsu, Pihak Sarwendah: Tidak Ada PaksaanIa mengaku sudah sekitar tiga tahun tidak lagi bisa berkomunikasi secara langsung."Terakhir diblokir tuh 2022 ya kayaknya ya. Setelah itu aku tidak ada kontak sama sekali," ujar Jordi.Menurut dia, pemblokiran akses komunikasi tersebut tidak hanya menimpa dirinya, melainkan juga beberapa anggota keluarga lainnya secara bersamaan.Baca juga: Sebut Anak Punya Jadwal Sendiri, Sarwendah Bantah Persulit Ruben Onsu: Ayah Tinggal Chat WA ke Aku"Mungkin 3-4 tahun yang lalu kami semua yang mungkin diblokir sama Ko Ruben, bareng-bareng," katanya.Meski aksesnya ditutup, Jordi menegaskan bahwa dari pihaknya sudah ada upaya untuk memperbaiki hubungan.Ia menyatakan berbagai cara untuk menjalin kembali komunikasi telah ditempuh, tetapi belum membuahkan hasil.Baca juga: Pihak Sarwendah Klarifikasi soal Uang Sampah Rp 5 Juta yang Disebut Masih Dibayar Ruben Onsu"Permintaan maaf sudah ada, kemudian mencoba menjalin komunikasi sudah ada," tuturnya.Walaupun hubungannya dengan Ruben merenggang, Jordi menekankan ia tetap menjaga hubungan baik dengan anggota keluarga besar lainnya.Ia menyebut dirinya dan saudara kandungnya yang lain masih sering berkumpul."Aku bersama keluarga yang lain baik-baik aja. Kalau teman-teman lihat gitu ya, kita masih kumpul-kumpul aja bareng-bareng semuanya," kata Jordi.


(prf/ega)

Berita Terpopuler

#1

Pada hari penerapan, ganjil genap berlaku dalam dua sesi, yakni pagi pukul 06.00–10.00 WIB dan sore pukul 16.00–21.00 WIB. Pengendara yang melintas di akses tol yang terhubung langsung dengan jalan ganjil genap tetap wajib menyesuaikan pelat nomor kendaraan.Baca juga: Wisatawan Menuju Gunungkidul Diimbau Gunakan Jalur AlternatifAdapun 28 akses gerbang tol di Jakarta yang terkena ganjil genap pada pekan ini sebagai berikut:1. Jalan Anggrek Neli Murni sampai akses masuk Tol Jakarta-Tangerang2. Off ramp Tol Slipi/Palmerah/Tanah Abang sampai Jalan Brigjen Katamso3. Jalan Brigjen Katamso sampai Gerbang Tol Slipi 24. Off ramp Tol Tomang/Grogol sampai Jalan Kemanggisan Utama5. Simpang Jalan Palmerah Utara-Jalan KS Tubun sampai Gerbang Tol Slipi 16. Jalan Pejompongan Raya sampai Gerbang Tol Pejompongan7. Off ramp Tol Slipi/Palmerah/Tanah Abang sampai akses masuk Jalan Tentara Pelajar8. Off ramp Tol Benhil/Senayan/Kebayoran sampai akses masuk Jalan Gerbang Pemuda9. Off ramp Tol Kuningan/Mampang/Menteng sampai simpang Kuningan10. Jalan Taman Patra sampai Gerbang Tol Kuningan 211. Off ramp Tol Tebet/Manggarai/Pasar Minggu sampai simpang Pancoran12. Simpang Pancoran sampai Gerbang Tol Tebet13. Jalan Tebet Barat Dalam Raya sampai Gerbang Tol Tebet 214. Off ramp Tol Tebet/Manggarai/Pasar Minggu sampai Jalan Pancoran Timur II15. Off ramp Tol Cawang/Halim/Kampung Melayu sampai simpang Jalan Otto Iskandardinata-Jalan Dewi Sartika16. Simpang Jalan Dewi Sartika-Jalan Otto Iskandardinata sampai Gerbang Tol Cawang17. Off ramp Tol Halim/Kalimalang sampai Jalan Inspeksi Saluran Kalimalang18. Jalan Cipinang Cempedak IV sampai Gerbang Tol Kebon Nanas19. Jalan Bekasi Timur Raya sampai Gerbang Tol Pedati20. Off ramp Tol Pisangan/Jatinegara sampai Jalan Bekasi Barat21. Off ramp Tol Jatinegara/Klender/Buaran sampai Jalan Bekasi Timur Raya22. Jalan Bekasi Barat sampai Gerbang Tol Jatinegara23. Simpang Jalan Rawamangun Muka Raya-Jalan Utan Kayu Raya sampai Gerbang Tol Rawamangun24. Off ramp Tol Rawamangun/Salemba/Pulogadung sampai simpang Jalan Utan Kayu Raya-Jalan Rawamangun Muka Raya25. Off ramp Tol Rawamangun/Salemba/Pulogadung sampai simpang Jalan H Ten Raya-Jalan Rawasari Selatan26. Simpang Jalan Rawasari Selatan-Jalan H Ten Raya sampai Gerbang Tol Pulomas27. Off ramp Tol Cempaka Putih/Senen/Pulogadung sampai simpang Jalan Letjend Suprapto-Jalan Perintis Kemerdekaan28. Simpang Jalan Pulomas sampai Gerbang Tol Cempaka Putih

| 2026-01-13 10:08