- Menjelang pertengahan Desember, sejumlah peringatan penting kembali menjadi perhatian publik. Tanggal 11 Desember 2025 yang jatuh pada hari Kamis tidak hanya menandai satu momen global, tetapi juga beberapa peristiwa historis yang memiliki makna besar bagi masyarakat internasional maupun Indonesia.Pada hari ini, dunia memperingati Hari Gunung Internasional, sementara masyarakat Indonesia mengenang Hari Korban 40.000 Jiwa di Sulawesi Selatan.Selain itu, 11 Desember juga menjadi momen ulang tahun UNICEF, organisasi internasional yang berfokus pada perlindungan dan kesejahteraan anak-anak.Baca juga: Yogyakarta Bersiap Hadapi 4 Juta Kendaraan saat Nataru, Bus Dilarang Masuk KotaHari Gunung Internasional diperingati setiap 11 Desember sebagai bentuk pengakuan global terhadap pentingnya ekosistem pegunungan.Peringatan ini pertama kali ditetapkan pada tahun 2003, setelah Majelis Umum PBB mendeklarasikan tahun 2002 sebagai Tahun Pegunungan Internasional.Tujuan ditetapkannya peringatan ini adalah untuk meningkatkan kesadaran masyarakat dunia mengenai peran vital pegunungan.Baca juga: Polda Jatim Bentuk Satgas Premanisme, Antisipasi Kejahatan Jalanan Jelang NataruPegunungan merupakan rumah bagi sekitar 15 persen populasi dunia dan menyimpan hampir setengah dari keanekaragaman hayati global. Selain itu, pegunungan menyediakan pasokan air tawar bagi separuh penduduk dunia.Namun, perubahan iklim dan eksploitasi alam menjadi ancaman serius. Meningkatnya suhu global mempercepat mencairnya gletser secara drastis, mengganggu sumber air tawar di wilayah hilir.Melalui peringatan Hari Gunung Internasional, masyarakat diharapkan semakin peduli dan aktif terlibat dalam menjaga kelestarian alam, khususnya kawasan pegunungan.Baca juga: Jelang Libur Nataru, Polisi dan Dishub Pasuruan Lakukan Rampcheck di PO BusSelain memperingati Hari Gunung Internasional, setiap 11 Desember juga menjadi hari ulang tahun UNICEF.Organisasi ini dibentuk Majelis Umum PBB pada 11 Desember 1946 dengan tujuan awal memberikan bantuan kemanusiaan bagi anak-anak dan para ibu yang terdampak Perang Dunia II.Pada tahun 1953, UNICEF memperluas mandatnya untuk membantu anak-anak rentan di seluruh dunia tanpa memandang penyebab krisis.Namanya berubah menjadi United Nations Children's Fund, namun akronim UNICEF tetap digunakan hingga kini.Baca juga: Cek Jadwal Diskon Tarif Tol Cipali di Nataru 2025/2026, Potongan 20 Persen dari Cikampek-KalikangkungSaat ini UNICEF bekerja di lebih dari 190 negara dan wilayah, melaksanakan program bantuan kesehatan, pendidikan, gizi, serta perlindungan anak.Setiap tahun, ulang tahun UNICEF diperingati sebagai pengingat terhadap komitmen global dalam menjamin hak-hak anak.
(prf/ega)
Tanggal 11 Desember Memperingati Hari Apa? Ini Momen Penting dan Sejarahnya
2026-01-11 04:07:24
Berita Lainnya
Berita Terpopuler
| 2026-01-11 03:27
| 2026-01-11 03:23
| 2026-01-11 03:16
| 2026-01-11 03:13
| 2026-01-11 02:35










































