Rapat Otsus Papua, Prabowo: Masih Ada Rakyat yang Hidup Kesulitan, Kelaparan

2026-01-11 23:05:33
Rapat Otsus Papua, Prabowo: Masih Ada Rakyat yang Hidup Kesulitan, Kelaparan
JAKARTA, - Presiden RI Prabowo Subianto mengatakan, masih ada masyarakat di Tanah Air yang hidup dalam kesulitan hingga kelaparan.Prabowo menyampaikan hal ini saat memimpin rapat mengenai percepatan pembangunan otonomi khusus (otsus) di Papua."Kita tidak bisa menerima kenyataan bahwa masih ada rakyat kita yang hidup dalam keadaan kesulitan, kekurangan, apalagi kelaparan," kata Prabowo, dalam paparannya di Istana Negara, Jakarta, Selasa .Ia pun menyoroti bahwa pemerataan di Indonesia masih menjadi masalah.Baca juga: Pesan Prabowo ke BGN: Petugas Pengantar MBG Harus Keadaan FitOleh karenanya, Prabowo mendorong jajaran pemerintahan, termasuk kepala daerah, untuk bisa mengelola kekayaan alam secara bijak."Masalahnya adalah pemerataan, masalahnya adalah pemerintahan kita, pengelolaan kita, manajemen kita sebagai bangsa," ucap Prabowo."Bahwa kita harus memanage mengelola kekayaan kita dengan searif-arifnya, sepandai-pandainya, dan sejujur-jujurnya sehingga sumber daya kita yang sangat besar bisa dinikmati oleh seluruh rakyat Indonesia," imbuh dia.Selain itu, Prabowo menyebut ekonomi Indonesia saat ini telah diakui dunia sebagai yang terbesar ke-8 di dunia."Diperkirakan dalam waktu 15-20 tahun lagi kita bisa mencapai negara kelima, bahkan keempat terbesar di dunia ekonomi kita," lanjut dia.Baca juga: Prabowo Kumpulkan Kepala Daerah Se-Papua di Istana, Ada Apa?Pada kesempatan ini, ia mengajak semua pihak, termasuk kepala daerah, untuk menjalankan tugas sesuai tanggung jawab masing-masing."Mari kita bersama-sama menjalankan tugas dan tanggung jawab yang besar ini yang ada di pundak kita masing-masing," tutur dia.


(prf/ega)