Penulis: James Gallagher/BBC News Indonesia - Otak melalui lima fase berbeda dalam kehidupan. Adapun titik balik penting terjadi pada usia sembilan, 32, 66, dan 83 tahun, ungkap sejumlah ilmuwan.Dalam penelitian Universitas Cambridge, sekitar 4.000 orang berusia anak-anak hingga usia 90 tahun menjalani pemindaian untuk mengungkap hubungan antarsel otak mereka.Salah satu hasil penelitian menemukan bahwa bahwa otak berada dalam fase remaja hingga awal usia 30-an.Baca juga: Cerita Korban Cuci Otak CIA, Umur 16 Tahun Jadi Eksperimen Proyek RahasiaMereka mengatakan hasil ini dapat membantu kita memahami mengapa risiko gangguan kesehatan mental dan demensia bervariasi sepanjang hidup.Otak terus berubah guna merespons pengetahuan dan pengalaman baru. Namun, penelitian menunjukkan bahwa ini bukanlah pola yang mulus dari lahir hingga mati.Terdapat lima tahap perkembangan otak, menurut penelitian tersebut."Otak mengalami restrukturisasi sepanjang rentang hidup. Koneksi selalu menguat dan melemah, dan polanya tidak konstan. Ada fluktuasi dan fase restrukturisasi otak," ujar penulis utama penelitian ini, Alexa Mousley, kepada BBC.Beberapa orang akan mencapai tonggak ini lebih awal atau lebih lambat daripada yang lain. Namun, para peneliti mengatakan betapa mencoloknya perbedaan usia ini dalam data.Pola-pola ini baru terungkap berkat banyaknya pemindaian otak dalam penelitian, yang dipublikasikan jurnal Nature Communications.Baca juga: Remaja Lahir Tanpa Otak Hidup 20 Tahun, Jauh Lampaui Prediksi DokterPeriode pertama adalah ketika otak membesar dengan cepat, tetapi juga menipiskan kelebihan koneksi antarsel otak (alias sinapsis) yang terbentuk pada awal kehidupan.Otak menjadi kurang efisien selama tahap ini. Otak bekerja seperti anak kecil yang berkeliaran di taman, pergi ke mana pun yang ia suka, alih-alih langsung dari titik A ke titik B.Perubahan secara tiba-tiba terjadi sejak usia sembilan tahun, ketika koneksi-koneksi di otak melewati periode efisiensi yang luar biasa."Ini perubahan yang sangat besar," kata Mousley, menggambarkan perubahan paling mendalam di antara fase-fase otak.Ini juga merupakan masa kemunculan risiko terbesar gangguan kesehatan mental.
(prf/ega)
Penelitian Terbaru: Masa Remaja Baru Berakhir Usia 32 Tahun
2026-01-12 03:56:34
Berita Lainnya
Berita Terpopuler
| 2026-01-12 04:18
| 2026-01-12 04:10
| 2026-01-12 03:46
| 2026-01-12 03:12










































