- Kepolisian Resor Padang Panjang mulai melakukan uji coba pembukaan akses Jalan Lembah Anai di Tanah Datar, Sumatera Barat.Sebelumnya, jalur nasional yang menghubungkan Padang–Bukittinggi hingga ke Riau tersebut terputus akibat banjir bandang.Pembukaan hanya diberlakukan untuk kendaraan bermotor roda dua dengan waktu yang sangat terbatas.Kebijakan ini diberlakukan untuk menjaga mobilitas masyarakat di tengah percepatan perbaikan kondisi pascabencana.Baca juga: Pasca-bencana, Jalur Lembah Anai Dibuka Terbatas Mulai SeninDilansir dari Antara, Kanit Keselamatan dan Keamanan Satuan Lalu Lintas Polres Padang Panjang Ajun Inspektur Polisi Dua Denny Irya Admaja mengkonfirmasi kabar ini. "Pagi ini atas petunjuk pimpinan, kami melakukan uji coba pembukaan Jalan Lembah Anai khususnya untuk roda dua," kata Denny di Kabupaten Tanah Datar, Senin .Uji coba dilaksanakan mulai 8 sampai 10 Desember 2025 dan masih bersifat sementara menunggu progres penanganan ruas jalan yang rusak.Denny menjelaskan, pembukaan dilakukan dua sesi yakni pukul 06.00–08.00 WIB dan 16.30–18.30 WIB selama tiga hari.Ia menyebut masyarakat sebelumnya mendapat informasi pembukaan dilakukan tiga sesi, namun keputusan akhirnya diubah setelah koordinasi dengan Hutama Karya Infrastruktur (HKI)."Awalnya direncanakan pembukaan jalan memang tiga sesi, tapi setelah kita musyawarah dengan HKI, akhirnya diputuskan menjadi dua sesi," katanya.Kebijakan dua sesi diterapkan untuk memaksimalkan percepatan pengerjaan jalan nasional yang menjadi jalur utama antarwilayah.Untuk kendaraan roda empat dan sejenisnya, Denny menegaskan belum ada keputusan resmi dari HKI maupun Kementerian PUPR.Kemungkinan besar kendaraan roda empat baru dapat melintas pada 13 Desember 2025 dan keputusan final akan diumumkan melalui berbagai kanal informasi kepolisian.Ia meminta masyarakat tetap bersabar hingga kebijakan baru dikeluarkan pemerintah pusat dan pihak pelaksana proyek.Meski akses dibuka secara terbatas, polisi terus mengingatkan masyarakat agar berkendara lebih berhati-hati.Jalur tersebut masih dalam kondisi licin, terdapat genangan air, dan cuaca hujan masih terjadi di sekitar lokasi."Walaupun pagi ini sudah dibuka dua jalur untuk roda dua, harap tetap berhati-hati sebab lokasi licin akibat curah hujan masih cukup tinggi pada Minggu malam," ujarnya.
(prf/ega)
Uji Coba Pembukaan Jalan Lembah Anai 8-10 Desember 2025 Khusus Kendaraan Roda Dua
2026-01-12 10:01:46
Berita Lainnya
Berita Terpopuler
| 2026-01-12 08:25
| 2026-01-12 08:25
| 2026-01-12 07:56
| 2026-01-12 07:56
| 2026-01-12 07:36










































