YOGYAKARTA, - Seiring dengan terbenamnya matahari di ufuk barat, anak-anak dari Ledhok Tukangan mulai berbondong-bondong menuju Jembatan Kewek, yang kini berfungsi sebagai arena bermain.Jembatan bersejarah ini ditutup oleh Pemkot Yogyakarta pada 10 Desember 2025. Dan ini dimanfaatkan anak-anak itu.suasana ceria tetap terasa saat anak-anak bermain bola dan bersepeda di area tersebut.Suhu yang lebih sejuk dan angin sepoi-sepoi membuat anak-anak menjadikan Jembatan Kewek yang berusia 100 tahun itu sebagai taman bermain.Aldo, salah satu anak yang bermain di sana, mengungkapkan alasan bermain di jembatan itu. “Karena ditutup (jembatannya),” saat ditanya mengenai aktivitasnya.“Rumah di bawah, sepedaan sama bermain bola,” lanjutnya sambil mengelap keringat di wajahnya.Rina, seorang ibu dari anak-anak yang bermain, mengungkapkan kekhawatirannya.Baca juga: Berusia 100 Tahun, Jembatan Kewek Akan Dibongkar dan Dibangun Ulang Mulai April 2026Ia selalu berpesan kepada anak-anak untuk tidak bermain di pinggir jembatan demi keselamatan mereka.“Harus tetap jagain anak-anak, jangan sampai jatuh,” ujarnya.Ia juga merasa senang melihat anak-anak memanfaatkan ruang bermain yang ada, mengingat tempat tinggal mereka tidak memiliki lahan luas untuk bermain.“Mainnya sore, kalau siang nggak main karena panas,” kata Rina, menambahkan bahwa beberapa anak bahkan bermain hingga malam hari.Jembatan Kewek yang sudah berusia satu abad ini direncanakan untuk dibongkar dan dibangun ulang pada April 2026.Proyek pembangunan ini diperkirakan menelan anggaran sekitar Rp 19 miliar dan akan berlangsung selama sembilan bulan.Baca juga: Jelang Nataru, Jembatan Kewek Ditutup, Arus Kendaraan ke Malioboro Dikontrol KetatKepala Dinas Pekerjaan Umum Perumahan dan Kawasan Permukiman (DPUPKP) Kota Yogyakarta, Umi Akhsanti, menjelaskan bahwa pembangunan jembatan baru akan dilakukan oleh Kementerian Pekerjaan Umum.“Dibongkar, terus nanti kita bangun yang baru di tahun 2026, tapi nanti yang membangun dari Kementerian PU,” kata Umi pada Selasa .
(prf/ega)
Usai Ditutup, Jembatan Kewek jadi Tempat Bermain Anak-anak
2026-01-12 12:07:23
Berita Lainnya
Berita Terpopuler
| 2026-01-12 12:38
| 2026-01-12 12:20
| 2026-01-12 11:57
| 2026-01-12 11:01
| 2026-01-12 10:18










































