Terdampak Banjir, 93 Sekolah di Agam Diliburkan hingga 22 Desember

2026-01-11 03:21:02
Terdampak Banjir, 93 Sekolah di Agam Diliburkan hingga 22 Desember
- Siswa di 93 sekolah yang terdampak banjir bandang dan angin puting beliung di Kabupaten Agam, Sumatera Barat (Sumbar) diliburkan hingga tanggal 22 Desember 2025.Keputusan ini dikeluarkan oleh Pemerintah Kabupaten Agam.Pelaksana tugas Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Agam, Andrinaldi mengatakan pada Sabtu , proses belajar mengajar libur sesuai Surat Edaran Nomor: 300/1332/Disdikbud-2025 tentang Proses Pembelajaran Pasca Bencana.Baca juga: Mendikdasmen Beri Bantuan dan Semangat Korban Banjir di Sumbar"Satuan pendidikan yang terdampak bencana libur sampai 22 Desember 2025 atau masa tanggap darurat. Sementara satuan pendidikan yang tidak terdampak bencana alam, pelaksanaan pembelajaran di sekolah dimulai 4 Desember 2025," kata Andrinaldi, dikutip dari Antara, Minggu .Ia menjabarkan 93 sekolah yang terdampak tersebut terdiri dari Taman Kanak-kanak (TK), 22 unit PAUD, 60 unit Sekolah Dasar (SD), dan 15 unit Sekolah Menengah Pertama (SMP).Tersebar di Kecamatan Palembayan, Tanjung Raya, Matur, Ampek Koto, Ampek Nagari, Tanjung Mutiara, Palupuh, dan Tilatang Kamang.Baca juga: Cerita Siswa Korban Banjir Sumbar, Rumah Hanyut, Tak Punya Perlengkapan SekolahSerambinews.com Rumah dan pagar rumah sekolah serta bangunan lainnya porak-poranda di Kecamatan Langkahan Kabupaten Aceh Utara


(prf/ega)