Jakarta - Presiden Prabowo Subianto menargetkan pembangunan Jembatan Bailey Teupin Mane, ruas vital penghubung Bireuen-Takengon di Kabupaten Bireuen, Aceh rampung dalam waktu satu minggu. Jembatan sementara tersebut dibangun setelah rusak karena diterjang banjir besar beberapa waktu lalu."Ini kita lihat salah satu jembatan Bailey yang dikerjakan. Mereka kerja terus, diharapkan satu minggu sudah bisa buka," kata Prabowo usai meninjau pembangunan Jembatan Bailey di Kabupaten Bireuen, Aceh, Minggu .Jembatan Bailey ini sangat penting karena menyambungkan beberapa daerah di Provinsi Aceh. Prabowo menyampaikan pemerintah akan kembali membangun jembatan rusak apabila pembangunan Jembatan Bailey Teupin Mane selesai.Advertisement"Dari sini bisa terus untuk membuka tiga jembatan lagi yang menuju Bener Meriah dan Takengon," ujarnya.Prabowo menekankan dirinya mengerahkan semua kekuatan negara untuk memulihkan infrastruktur dan akses jalan yang terputus atau rusak akibat banjir. Hal ini untuk memastikan akses logistik dan pergerakan masyarakat segera pulih. "Semua usaha kita kerahkan. Nanti semua jembatan kita akan perbaiki. Mudah-mudahan 1 sampai 2 minggu. Karena masalahnya adalah tembus ini baru kita bisa kerja yang lain," jelas Prabowo.
(prf/ega)
Prabowo Targetkan Pembangunan Jembatan Bailey di Bireuen Aceh Selesai 1 Minggu
2026-01-11 04:10:55
Berita Lainnya
Berita Terpopuler
| 2026-01-11 03:28
| 2026-01-11 03:27
| 2026-01-11 03:19
| 2026-01-11 02:22
| 2026-01-11 02:21










































