- Pelatih Atalanta, Raffaele Palladino memberikan komentar usai laga melawan Inter Milan pada pekan ke-17 Liga Italia 2025-2026.Pertandingan Atalanta vs Inter Milan berlangsung di Stadion Gewiss, Bergamo, pada Senin dini hari WIB.Gol tunggal Lautaro Martinez pada menit ke-65 memastikan kemenangan Inter Milan di kandang Atalanta dengan skor 1-0.Baca juga: Hasil Atalanta Vs Inter Milan 0-1: Nerazzurri Kembali Rebut CapolistaHasil tersebut membuat Inter Milan berhasil merebut puncak klasemen dari AC Milan usai sempat tergusur ke peringkat ketiga dalam beberapa jam sebelumnya.Sementara bagi Atalanta, kekalahan ini menjadi yang kelima di musim ini dan membuat mereka tertahan di peringkat ke-10 dengan 22 poin.AFP/CARLO HERMANN Raffaele Palladino bereaksi dalam pertandingan sepak bola Serie A Liga Italia antara Napoli vs Fiorentina di Stadion Diego Armando Maradona di Naples pada 09 Maret 2025. (Foto oleh Carlo Hermann / AFP)Palladino memahami perasaan Berat Djimsiti usai blundernya memberikan kekalahan kedua bagi Atalanta di kandang pada musim ini."Sayangnya, sulit untuk menerimanya. Saya memeluknya setelah pertandingan: Saya tidak ingin menghukumnya atas kesalahan individu yang sederhana. Atalanta menghadapi tim hebat hari ini," ujarnya dalam sesi konferensi pers dikutip dari Tutto Mercato Web.Palladino mengatakan jika Atalanta telah melakukan persiapan matang untuk menghadapi Inter Milan di musim ini.Baca juga: Kata Chivu Setelah Inter Milan Tutup Tahun 2025 di Puncak Serie AKekalahan ini membuat mereka harus fokus untuk bangkit pada laga berikutnya menghadapi AS Roma."Kami mempersiapkan pertandingan dengan cara yang berbeda dibandingkan saat melawan Inter di tahun-tahun sebelumnya." "Ini mengecewakan, tetapi kami perlu pandai mengatur ulang dan memulai lagi melawan Roma," tegasnya.Lebih lanjut, Palladino tak mau menyalahkan Djimsiti dan berharap pemainnya itu bisa segera bangkit.Baca juga: Hasil Crystal Palace Vs Tottenham Hotspur 0-1: Gol Tunggal Pemain Muda Beri 3 Poin ke Spurs"Kami membaik di babak kedua, tetapi kebobolan saat pertandingan masih seimbang sangat mengecewakan." "Membuat kesalahan adalah hal manusiawi, Anda harus menerima bahwa begitulah adanya dan kemudian terus maju, mencoba untuk meningkatkan diri secepat mungkin," tandasnya.Palladino menyebut jika detail kecil akan menentukan hasil akhir. Setidaknya hal tersebut yang dilupakan oleh para pemainnya termasuk banyaknya kesalahan yang dibuat.
(prf/ega)
Skor Atalanta Vs Inter Milan 0-1, Palladino Ungkap Alasan Nerazzurri Mampu Curi Kemenangan
2026-01-12 04:28:56
Berita Lainnya
Berita Terpopuler
| 2026-01-12 04:56
| 2026-01-12 04:41
| 2026-01-12 04:15
| 2026-01-12 02:47










































