Banjir Padang Sumbar, 4 Warga Lubuk Minturun Tewas Terbawa Arus

2026-01-11 21:54:58
Banjir Padang Sumbar, 4 Warga Lubuk Minturun Tewas Terbawa Arus
PADANG, - Empat orang warga Lubuk Minturun, Kecamatan Koto Tangah, Sumatera Barat, meninggal dunia akibat terseret banjir, Kamis pagi.Camat Koto Tangah, Fizlan Setiawan, menyebutkan hujan deras yang mengguyur kawasan itu membuat air tiba-tiba naik dan membenamkan rumah warga."Empat warga tidak bisa menyelamatkan diri dan akhirnya terbawa arus dan meninggal dunia," kata Fizlan saat dihubungi Kompas.com, Kamis .Fizlan belum merinci identitas korban karena saat ini pihaknya bersama BPBD, SAR, TNI, dan Polri masih di lapangan.Baca juga: Banjir Bandang Agam Sumbar: 2 Warga Hilang, Puluhan MengungsiMenurut Fizlan, ketinggian air di kawasan Lubuk Minturun itu mencapai hingga 2 meter dan membuat rumah warga terbenam."Ada sekitar 15.000 warga di Lubuk Minturun yang terdampak banjir ini," jelas Fizlan.Baca juga: Pemukiman Warga di Malalak Agam Disapu Banjir BandangSebanyak 800 dari 15.000 jiwa itu terpaksa dievakuasi karena terjebak banjir.


(prf/ega)