TASPEN Terima Rp883 Miliar Pengembalian Aset Negara dari KPK, Buka Babak Baru Transformasi dan Penguatan Tata Kelola

2026-01-12 03:36:52
TASPEN Terima Rp883 Miliar Pengembalian Aset Negara dari KPK, Buka Babak Baru Transformasi dan Penguatan Tata Kelola
Jakarta PT TASPEN (Persero) resmi menerima pengembalian kerugian keuangan negara berupa Unit Penyertaan Reksa Dana Insight Tunas Bangsa Balanced Fund 2 (I-Next G2) sebanyak 996.694.959,5143 unit senilai Rp883.038.394.268 dari Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Penyerahan ini menandai langkah besar dalam pengembalian aset negara yang hilang akibat dugaan investasi fiktif yang menyebabkan kerugian hingga Rp1 triliun.Momentum ini sekaligus menjadi penegasan kembali komitmen TASPEN dalam menjunjung tinggi prinsip Tata Kelola Perusahaan yang Baik (Good Corporate Governance/GCG), serta memastikan keamanan, transparansi, dan akuntabilitas pengelolaan dana peserta.


(prf/ega)