Ternyata Ada Dua Rumah Tertimpa Bangkai Pesawat di Kemang Bogor

2026-01-11 03:31:52
Ternyata Ada Dua Rumah Tertimpa Bangkai Pesawat di Kemang Bogor
BOGOR, - Bagian bangkai pesawat yang terbang disapu angin puting beliung dan menimpa rumah di Desa Pondok Udik, Kecamatan Kemang, Kabupaten Bogor, belum dievakuasi hingga Selasa .Pantauan Kompas.com di lokasi, terlihat bagian pesawat berukuran cukup besar itu masih dalam posisi menggantung di antara atap rumah warga. Kondisi ini cukup mengkhawatirkan karena material tersebut berada di atas bangunan yang mengalami kerusakan akibat terjangan angin kencang.Hingga saat ini, tidak ada pembatas pengaman di sekitar lokasi kejadian. Petugas dan warga hanya memasang beberapa steger untuk membantu menopang material pesawat tersebut agar tidak mudah terjatuh dan menambah kerusakan pada rumah di bawahnya."Menurut keterangan Kepala Desa akan dievakuasi oleh pemilik bengkel pesawat," kata Kabid Kedaruratan dan Logistik BPBD Kabupaten Bogor M. Adam dalam keterangannya, Selasa .Baca juga: Sayap Bangkai Pesawat Timpa Permukiman Warga di Kemang Bogor Imbas Puting Beliung, Total 55 Rumah RusakSelain titik pertama, bagian pesawat yang terbang tersapu angin puting beliung ternyata tidak hanya berada di satu lokasi. Sekitar 100 meter dari lokasi pertama, juga terdapat bagian bangkai pesawat lain yang menimpa rumah warga lainnya.Di titik kedua ini, terlihat bagian pesawat berukuran cukup besar yang bentuknya menyerupai bagian rangka utama. Material logam tersebut tampak tersangkut dan menekan struktur atap rumah yang terdampak.Sebagai upaya antisipasi awal, beberapa orang terlihat sedang mengganjal bagian pesawat tersebut dengan batang kayu sebagai pengaman sementara. Warga setempat berharap evakuasi segera dilakukan karena posisi bangkai pesawat tersebut dinilai rawan bergeser.Diberitakan sebelumnya, angin puting beliung menerjang wilayah Kecamatan Kemang, Kabupaten Bogor pada Senin . Terjangan angin tersebut mengakibatkan kerusakan bangunan yang cukup masif di Desa Pondok Udik.Baca juga: Kades Ungkap Asal Sayap Pesawat yang Menimpa Rumah di BogorBerdasarkan data sementara yang dihimpun oleh Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Bogor, total terdapat 55 rumah warga yang mengalami kerusakan karena tersapu angin kencang tersebut.Beberapa di antaranya mengalami kerusakan cukup parah karena tertimpa bagian bangkai pesawat yang terbang dari sebuah lapak atau bengkel pesawat di kawasan tersebut.Kejadian ini sempat membuat panik warga karena material pesawat berukuran besar tersebut terbang terbawa pusaran angin.Pihak BPBD bersama aparat desa setempat terus melakukan pendataan dan koordinasi dengan pemilik bengkel pesawat terkait proses pembersihan material. Prioritas utama saat ini adalah mengamankan bagian pesawat yang masih menggantung agar tidak membahayakan keselamatan warga sekitar.


(prf/ega)

Berita Lainnya