Langkah Terbaru Liverpool Pertebal Rumor Giovanni van Bronckhorst ke Timnas Indonesia

2026-01-12 03:40:53
Langkah Terbaru Liverpool Pertebal Rumor Giovanni van Bronckhorst ke Timnas Indonesia
- Langkah Liverpool terbaru disebut membuka opsi untuk Giovanni van Bronckhorst kian dekat dengan Timnas Indonesia.Media Inggris Sky Sports menyoroti perkembangan terbaru terkait peluang Giovanni van Bronckhorst mengambil alih kursi kepelatihan skuad Timnas Indonesia.Jurnalis Sky Sports, Dharmesh Sheth, menyebut bahwa peluang mantan pemain Timnas Belanda itu semakin terbuka menuju posisi pelatih Timnas Indonesia.Indikasi tersebut menguat setelah Sheth menyampaikan informasi melalui akun X miliknya bahwa Liverpool tengah mencari sosok baru untuk mengisi posisi asisten pelatih.Menurut laporan tersebut, langkah Liverpool mencari pengganti dilakukan sebagai antisipasi apabila Van Bronckhorst memutuskan menerima tawaran melatih Indonesia.John Herdman menjadi nama pertama yang sudah menjalani wawancara dengan manajemen Liverpool untuk posisi asisten pelatih.Baca juga: Profil John Herdman: Pencetak Sejarah Kanada yang Siap Gantikan Van Bronckhorst di LiverpoolDharmesh Sheth menuliskan, “Pelatih Liverpool, Giovanni van Bronckhorst, sedang dipertimbangkan untuk posisi Pelatih Kepala di Indonesia.”Ia juga menambahkan, “Mantan Pelatih Kepala Kanada, John Herdman, telah diwawancarai untuk posisi tersebut. #LFC.” Herdman memang menjadi kandidat yang paling cepat merespons kebutuhan Liverpool, tetapi bukan satu-satunya.Media Inggris lain, Rousing The Kop, mengabarkan bahwa Dirk Kuyt ikut masuk dalam daftar opsi Liverpool.AFP/SERGEI SUPINSKY Giovanni van Bronckhorst saat masih menjadi pelatih Feyenoord. Kini, Van Bronckhorst menukangi Rangers dan sukses membawa klub tersebut melaju ke final Liga Europa 2022.Baca juga: Liverpool Disebut Wawancarai Eks Pelatih Kanada, Kode Giovanni van Bronckhorst ke Timnas Indonesia?Pelatih FC Dordrecht tersebut dinilai memiliki peluang kembali ke Anfield, mengingat kiprahnya bersama Liverpool di masa lalu dan performanya yang kurang stabil di klub yang kini ia tangani.Kemungkinan pergantian asisten pelatih menjadi langkah penting bagi Liverpool, yang tengah berada di periode sulit.Walau proses seleksi asisten pelatih terus berjalan, upaya tersebut bisa saja tidak menghasilkan apa-apa.Liverpool sedang berjuang keras memperbaiki performa di bawah manajer Arne Slot, yang belakangan mendapatkan tekanan akibat rentetan hasil buruk.Dalam situasi seperti ini, masa depan Slot di Liga Inggris semakin dispekulasikan.Baca juga: Arne Slot Terdesak, Liverpool Bidik Eks Barcelona sebagai Pengganti?Jika pergantian pelatih kepala akhirnya terjadi, maka seluruh staf yang datang bersama Slot diperkirakan akan ikut pergi.Artinya, baik posisi pelatih maupun asisten pelatih bisa mengalami perubahan besar. Kondisi ini pula yang membuat kabar mengenai Van Bronckhorst makin relevan.Liverpool mempersiapkan kemungkinan hengkangnya sang pelatih, sementara di sisi lain, jalan Van Bronckhorst menuju Timnas Indonesia tampak semakin terbuka seiring intensifnya pemberitaan media Inggris mengenai peluang tersebut.


(prf/ega)