PAMEKASAN, - Video seorang sopir melakukan protes di SPBU Desa Ambat Kecamatan Tlanakan Kabupaten Pamekasan akibat tidak dilayani membeli bahan bakar minyak (BBM) jenis Biosolar viral, Selasa .Pada video berdurasi 1 menit 23 detik itu, seorang sopir merekamnya sambil protes ke petugas SPBU. Dia kecewa karena mobil yang sudah antre lama tidak diisi solar bersubsidi.Di lokasi itu ada bus mini warna hijau dan truk yang sudah parkir antre solar. Namun tidak diisi petugas SPBU."Saya sudah terlanjur antre. Seandainya tidak antre tidak apa-apa," katanya.Baca juga: Kelangkaan Solar Subsidi Meluas di Pamekasan, Antrean Panjang Terjadi di 7 SPBUDalam rekaman, sopir juga mengatakan mau numpang beli yang di jeriken. Meskipun harganya lebih mahal, ia tetap akan membelinya.Selain itu, ia juga mengatakan sopir disuruh antre. Namun berselang beberapa menit petugas SPBU menyampaikan solar sudah habis."Disuruh antre. Saat sudah waktunya diisi solar dibilang sudah habis," katanya.Perekam video juga menunjukkan puluhan jeriken yang sudah diisi solar berada di dalam SPBU. Puluhan solar sudah di atas pikap dan ditutup terpal.Di lokasi itu, juga ada beberapa jeriken yang sudah berisi solar. Namun, semua kendaraan yang antre tidak diisi petugas SPBU."Dijual pakai jeriken, sedangkan kami sudah terlanjur antre. Ga apa-apa saya beli meski lebih mahal," ucapnya sekali lagi pada video.Baca juga: Jelang Nataru, Solar Langka di Sumenep Picu Antrean Panjang di SPBUPada rekaman itu, sopir juga merekam identitas SPBU dengan nomor 54.693.10.Area Manager Communication, Relations & CSR Pertamina Patra Niaga Regional Jatimbalinus, Ahad Rahedi menyampaikan pihaknya akan mengecek rekaman CCTV di SPBU tersebut."Boleh info jamnya nanti kita cocokkan dengan sistem dan rekaman CCTV," ucapnya, Selasa .Dia menekankan agar SPBU tetap mematuhi aturan. Pembelian Biosolar bersubsidi dalam kemasan untuk konsumen non-kendaraan bisa dilayani dengan melampirkan surat rekomendasi dari dinas terkait.
(prf/ega)
Video Viral Sopir Protes SPBU di Pamekasan yang Jual Puluhan Jeriken Solar
2026-01-12 03:37:43
Berita Lainnya
Berita Terpopuler
| 2026-01-12 03:37
| 2026-01-12 03:35
| 2026-01-12 03:18
| 2026-01-12 03:16
| 2026-01-12 01:51










































