7 Tanaman Hias yang Tumbuh Subur di Ruangan Minim Sinar Matahari

2026-01-12 02:31:00
7 Tanaman Hias yang Tumbuh Subur di Ruangan Minim Sinar Matahari
- Sinar matahari menjadi kebutuhan penting dalam perawatan tanaman hias, termasuk di dalam ruangan.Namun, tidak semua rumah memiliki sinar matahari yang masuk memadai. Untungnya, ada beberapa tanaman hias yang dapat tetap hidup dan tumbuh di ruangan minim cahaya atau bagian rumah yang lebih teduh. Baca juga: 5 Tanaman Hias yang Bisa Mengundang Hama ke Rumah“Memastikan tanaman mendapatkan cukup cahaya adalah bagian penting dari perawatan tanaman. Namun, beberapa tanaman dalam ruangan masih dapat tumbuh subur di tempat lebih teduh," kata Jo Lambell, pakar tanaman dari Beards and Daisies.Keindahan daunnya akan tumbuh subur di ceruk, koridor, dan ruangan dengan sedikit cahaya alami, tempat yang biasanya tidak ditumbuhi banyak tanaman rumah lainnya. Menambahkan beberapa tanaman hias di ruangan dengan tingkat cahaya rendah dapat menghidupkan kembali ruangan serta memberi kesegaran. Faktanya, banyak tanaman hias yang menyukai cahaya redup memiliki kualitas yang dapat meningkatkan suasana hati dan kesehatan.Kemampuannya mulai dari menyerap bahan kimia dan racun berbahaya di atmosfer hingga meningkatkan kadar oksigen, bahkan pada malam hari, jadi sebaiknya menanamnya di sekitar rumah  jika memungkinkan. Nah, dilansir dari Homes and Gardens, Senin , berikut sejumlah tanaman hias yang tumbuh subur di ruangan minim sinar matahari. Baca juga: 6 Tanaman Hias yang Tumbuh Subur di Kamar Mandi Unsplash/mihaiserban Ilustrasi tanaman ZZ.Tanaman Zamioculcas zamiifolia (ZZ) sangat mudah dikenali. Dengan daun zig-zag hijau tua yang dramatis, mencapai ketinggian hingga kurang dari satu meter, tanaman hias ini memberikan kesan kontemporer yang mencolok dan akan tumbuh subur dalam kondisi cahaya rendah.Hal ini ditambah dengan postur tegaknya membuat tanaman ZZ hanya membutuhkan sedikit ruang di lantai sehingga sempurna untuk menambah daya tarik dan kehidupan di sudut atau koridor yang kusam.Tahan kekeringan dan akarnya mudah terikat, tanaman ini sangat mudah dirawat. Jadi, tanaman ini layak diberi ruang di rumah.Selanjutnya, tanaman hias yang tumbuh subur di ruangan minim sinar matahari adalah calathea. Dikenal juga sebagai Maranta, Peacock, atau Prayer Plant, tanaman favorit dalam ruangan ini dihargai karena daunnya yang sangat dekoratif.Dengan daun bergaris-garis rumit dalam nuansa hijau, kuning, merah muda, dan putih, tanaman ini dapat bertahan dalam kondisi cahaya sangat rendah."Kadang-kadang disebut sebagai tanaman doa karena daunnya mendatar pada siang hari dan melipat ke atas pada malam hari, seolah-olah sedang berdoa," jelas Mark Lawlor dari Happy Houseplants.


(prf/ega)