PTK Tingkatkan Ketahanan Pangan Lewat DEB Wisata Kariangau

2026-01-12 04:36:56
PTK Tingkatkan Ketahanan Pangan Lewat DEB Wisata Kariangau
JAKARTA, - PT Pertamina Trans Kontinental (PTK) terus memperkuat komitmennya menghadirkan dampak sosial dan ekonomi yang berkelanjutan.Ini dilakukan melalui implementasi Desa Energi Berdikari (DEB) Tahap II Wisata Kariangau di Kelurahan Kariangau, Kecamatan Balikpapan Barat, Balikpapan, Kalimantan Timur.Program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) ini dirancang untuk mendorong kemandirian ekonomi masyarakat pesisir melalui pemanfaatan energi bersih, inovasi pertanian dan perikanan, serta pengembangan wisata berbasis edukasi dan lingkungan.Baca juga: Pertamina Trans Kontinental Hadirkan Akses Air Bersih untuk 1.526 KK di KupangShutterstock/Basicdog Ilustrasi pertanian.Program ini sejalan dengan Asta Cita Nomor 6 tentang pembangunan berkelanjutan dan pemerataan ekonomi.Pada tahap kedua, PTK melakukan penguatan signifikan pada infrastruktur produktif dengan fokus pada ketahanan pangan lokal (Asta Cita Nomor 2).Pengembangan dilakukan melalui peningkatan kapasitas budidaya ikan bioflok dari semula masing-masing dua kolam berdiameter 3 meter dan 2 meter menjadi total lima kolam untuk masing-masing ukuran.Langkah ini diarahkan untuk mendorong peningkatan produktivitas ikan, efisiensi penggunaan air, serta keberlanjutan usaha perikanan sebagai sumber pangan dan pendapatan masyarakat pesisir.Baca juga: Ocean LiteraSEA, Cara Pertamina Trans Kontinental Investasi pada Generasi Maritim Sejak DiniSelain sektor perikanan, PTK memperluas pertanian berkelanjutan melalui pengembangan sistem hidroponik.Jumlah rak hidroponik ditingkatkan dari satu rak menjadi total empat rak. Integrasi antara sistem bioflok dan hidroponik membentuk ekosistem pangan lokal yang efisien, produktif, dan adaptif terhadap keterbatasan lahan di wilayah pesisir.


(prf/ega)