- Erling Haaland melampaui rekor gol Cristiano Ronaldo di Liga Inggris setelah membantu Manchester City mengalahkan West Ham United.Pada matchday ke-17 Liga Inggris 2025-2026, Man City berhasil meraih tiga poin saat menjamu West Ham United di Etihad Stadium pada Sabtu . Duel Man City vs West Ham berkesudahan dengan skor 3-0.Kemenangan tersebut tidak lepas dari kontribusi signifikan Erling Haaland, yang terlibat dalam semua gol tim tuan rumah.Striker timnas Norwegia ini tampil selama 90 menit, mencetak dua gol dan memberikan satu assist.Baca juga: Hasil Man City Vs West Ham 3-0, Lagi-lagi Haaland Bikin Catatan SejarahHaaland membuka keunggulan City hanya lima menit setelah pertandingan dimulai.Dalam posisi berdiri di tengah kotak penalti, ia menyambut umpan dengan tembakan datar.Meski tembakan pertamanya ditepis oleh kiper lawan, ia sigap menyambar bola rebound untuk menjebol gawang West Ham.Erling Haaland passes Cristiano Ronaldo's total Premier League goals (103) after scoring his 104th.And it took him 122 fewer games ???? pic.twitter.com/M6GSqmra38Pada menit ke-38, mantan pemain Borussia Dortmund tersebut berperan dalam gol kedua City.Haaland memberikan umpan pendek di area penalti yang dilanjutkan oleh Tijjani Reijnders dengan tembakan ke tiang dekat.Papan skor kembali berubah pada menit ke-69 dan lagi-lagi Haaland menjadi aktor utama.Baca juga: Komentar Haaland Usai Bawa Man City Hancurkan Real Madrid di BernabeuPemain jangkung ini mencetak gol kedua setelah menerima bola di depan gawang dan melepaskan tembakan jarak dekat.Dwigol yang dicetak Haaland bukan hanya memberikan tiga poin bagi tim, tetapi juga membuat rekan-rekannya tersenyum."Yang bisa saya katakan hanyalah saya senang untuk dia,” ungkap bek sayap City, Josko Gvardiol."Saya berharap dia terus maju. Bagi dia, saya rasa itu tidak pernah cukup, jelas dirinya ingin mencetak minimal lima gol setiap pertandingan.""Kami di sini untuk mendukung dia, kami sangat senang memilikinya di tim. Pemain yang bagus, dan juga sebagai teman. Jadi saya berharap yang terbaik untuknya dan teruslah maju, Erling," tambah pemain Kroasia tersebut.AFP/DARREN STAPLES Striker Manchester City, Erling Haaland, merayakan gol pembuka dalam pertandingan Liga Inggris antara Manchester City dan West Ham United di Stadion Etihad di Manchester, barat laut Inggris, pada 20 Desember 2025.
(prf/ega)
Erling Haaland Lampaui Rekor Gol Ronaldo di Liga Inggris
2026-01-12 03:51:33
Berita Lainnya
Berita Terpopuler
| 2026-01-12 04:04
| 2026-01-12 03:51
| 2026-01-12 03:16
| 2026-01-12 03:13










































