Mengapa Vitamin C Dibutuhkan Tubuh untuk Mencegah Flu? Ini Penjelasan Pakar

2026-01-12 04:17:25
Mengapa Vitamin C Dibutuhkan Tubuh untuk Mencegah Flu? Ini Penjelasan Pakar
- Saat musim flu dan batuk datang, tidak sedikit orang yang menyarankan untuk memperbanyak asupan vitamin C. Nutrisi ini sering dikaitkan dengan manfaatnya terhadap daya tahan tubuh, durasi sakit yang lebih singkat, hingga proses pemulihan yang lebih cepat.Faktanya, manfaat vitamin C memang memiliki dasar biologis yang kuat. Asupan vitamin C dinilai penting, terutama ketika sistem imun bekerja lebih keras saat melawan infeksi.Baca juga: Jaga Kesehatan Tulang, Perlukah Konsumsi Suplemen Vitamin D3?“Vitamin C mendukung tubuh dengan bekerja sebagai antioksidan yang kuat, membantu mengurangi peradangan, melindungi sel dari stres oksidatif, serta meningkatkan penyerapan zat besi,” ujar ahli gizi dan spesialis nutrisi Yasi Ansari, dikutip dari USA Today, Senin .Vitamin C merupakan vitamin larut air yang tidak dapat diproduksi maupun disimpan dalam jumlah besar oleh tubuh. "Jika konsumsi secara berlebih, vitamin C akan disaring ginjal melalui urine, sehingga asupan harian yang mengandung vitamin C menjadi sangat penting, terutama saat tubuh sedang rentan terhadap penyakit," kata Ansari.Kekurangan vitamin C dalam jangka waktu tertentu dapat menyebabkan kelelahan, daya tahan tubuh menurun, penyembuhan luka lebih lambat, nyeri sendi, hingga gusi berdarah. Dalam kasus berat, defisiensi vitamin C dapat menyebabkan penyakit kudis, meski kondisi ini jarang terjadi.Baca juga: 5 Cara Pakai Vitamin C yang Benar agar Flek Hitam di Wajah Memudar Menurut Ahli“Orang yang paling berisiko mengalami kekurangan vitamin C biasanya mereka yang jarang mengonsumsi buah dan sayur,” kata Ansari.Selain itu, risiko kekurangan juga lebih tinggi pada perokok, orang dengan gangguan pencernaan, serta individu dengan penyakit inflamasi kronis.“Perokok memiliki stres oksidatif yang lebih tinggi sehingga kebutuhan vitamin C mereka juga meningkat,” jelas Uma Naidoo, direktur nutrisi dan psikiatri gaya hidup di Massachusetts General Hospital.Baca juga: 7 Suplemen Vitamin untuk Cegah Flu dan Jaga Imun Tubuh Menurut AhliVitamin C memang tidak sepenuhnya mampu mencegah seseorang dari serangan flu. Namun, asupan vitamin C yang cukup dapat membantu tubuh pulih lebih cepat dan meringankan gejala yang muncul.Menurut Naidoo, vitamin C mendukung berbagai fungsi di dalam tubuh, salah satunya kekebalan tubuh, yaitu dengan membantu sel-sel kekebalan agar bekerja lebih efektif.“(Vitamin C) melindungi sel dari kerusakan oksidatif selama infeksi,” kata Naidoo.


(prf/ega)