JAKARTA, - Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta melalui Perusahaan Umum Daerah (Perumda) PAM JAYA memberikan kemudahan akses air minum perpipaan bagi warga berpenghasilan rendah lewat program Kartu Air Sehat. Melalui program ini, masyarakat Jakarta dapat menikmati air PAM dengan tarif mulai dari Rp 1.000 per meter kubik.Baca juga: 257 Kelurahan di Jakarta Sudah Terlayani Air Minum Perpipaan PAM Jaya Corporate Communication & Office Director Senior Manager PAM JAYA, Gatra Vaganza, menjelaskan, Kartu Air Sehat ditujukan bagi pelanggan rumah tangga dengan kategori tertentu yang berhak menerima tarif subsidi. “Program Kartu Air Sehat PAM JAYA di mana bagi pelanggan yang masuk dalam program Kartu Air Sehat ini tarif yang dikenakan mulai dari Rp 1.000 per meter kubik,” ujar Gatra saat dikonfirmasi, Kamis .Baca juga: Bukan Tak Mau PAM, Ini Alasan Warga Muara Angke Bertahan Pakai Air Tanah Kecoklatan Program ini menyasar pelanggan kategori 2A1 dan 2A2. Untuk kategori 2A1, subsidi diberikan kepada rumah tangga dengan luas bangunan maksimal 28 meter persegi. Sementara kategori 2A2 diperuntukkan bagi rumah tangga dengan luas bangunan 28 hingga 70 meter persegi. “2A1 untuk yang luas bangunannya lebih kecil sama dengan 28 meter persegi. Dan 2A2 untuk luas bangunannya 28 meter persegi sampai dengan 70 meter persegi,” lanjut Gatra. Gatra menyebut, Kartu Air Sehat jadi salah satu cara untuk memastikan air minum bisa diakses dengan harga terjangkau, khususnya bagi masyarakat berpenghasilan rendah. Selain memberikan tarif murah, PAM JAYA juga terus mendorong warga beralih menggunakan air perpipaan melalui berbagai program pendukung, termasuk gratis sambungan baru di sejumlah wilayah. “Program promosi juga banyak dijalankan seperti gratis sambungan baru, pemberdayaan RT atau RW dan perangkat wilayah dalam sosialisasi serta dalam mendapatkan pelanggan baru,” kata dia. Upaya sosialisasi juga dilakukan melalui berbagai kanal informasi, mulai dari media sosial, media cetak, hingga pemasangan billboard. PAM JAYA aktif menggelar kegiatan langsung bersama warga seperti CFD PAM JAYA dan senam sehat di beberapa kelurahan sebagai sarana edukasi penggunaan air perpipaan.Hingga kini, PAM JAYA mencatat sebanyak 1.121.817 pelanggan sambungan rumah telah terhubung dengan jaringan air minum perpipaan per 15 Desember 2025. Sementara itu, layanan air perpipaan telah menjangkau 257 dari 267 kelurahan di DKI Jakarta.
(prf/ega)
Ternyata Warga Jakarta Bisa Nikmati Air PAM Cuma Bayar Rp 1.000, Begini Caranya
2026-01-12 12:40:55
Berita Lainnya
Berita Terpopuler
| 2026-01-12 12:16
| 2026-01-12 11:52
| 2026-01-12 11:23
| 2026-01-12 10:53










































