[HOAKS] Prabowo Telah Bebaskan Ammar Zoni

2026-01-11 23:25:54
[HOAKS] Prabowo Telah Bebaskan Ammar Zoni
Berdasarkan verifikasi Kompas.com sejauh ini, informasi ini tidak benar. - Di jagat maya beredar video dengan narasi yang mengeklaim artis Ammar Zoni telah dibebaskan oleh Presiden Prabowo Subianto.Ammar diklaim bebas dari penjara setelah mendapat bantuan dari pengacara Hotman Paris.Namun, setelah ditelusuri Tim Cek Fakta Kompas.com, narasi tersebut tidak benar atau hoaks.Narasi yang mengeklaim Ammar Zoni telah dibebaskan oleh Prabowo dibagikan akun Facebook ini, ini dan ini.Akun tersebut membagikan video yang menampilkan seorang pria menyebut bahwa Ammar telah dibebaskan Prabowo. Video diberi keterangan demikian:BERKAT DOA NETIZEN AKHIRNYA AMMAR ZONI DIBEBASKAN LANGSUNG OLEH PRESIDENATAS BANTUAN HOTMAN PARIS DAN TEAM AKHIRNYA SAMPAI KETANGAN PRABOWO.Akun Facebook Video yang mengeklaim Ammar Zoni dibebaskan oleh PrabowowTim Cek Fakta Kompas.com mengambil tangkapan layar video tersebut kemudian menelusurinya menggunakan Google Lens.Hasilnya, ditemukan video identik di kanal YouTube Official iNews ini.Video itu berjudul "Benarkah Presiden Prabowo Bebaskan Ammar Zoni dari Nusakambangan? Cek Fakta | Viral tapi Hoaks".Pria yang ada di dalam video adalah pemeriksa fakta dari Aliansi Jurnalis Independen (AJI) Jakarta, Asnil Bambani Amri. Video aslinya dipotong, seolah Asnil mengatakan bahwa Prabowo membebaskan Ammar Zoni.Padahal dalam video utuhnya ia menjelaskan adanya hoaks di media sosial yang mengeklaim Prabowo membebaskan Ammar Zoni.Sampai saat ini, tidak ada informasi valid Ammar Zoni telah bebas.Artis berusia 32 tahun itu ditahan di Nusakambangan karena diduga terlibat kasus peredaran narkoba di Rutan Salemba, Jakarta Pusat. Sebelumnya, di media sosial juga muncul hoaks yang mengaitkan Ammar Zoni dengan Prabowo. Penelusuran Kompas.com bisa dilihat di sini, dan  di siniVideo yang mengeklaim Ammar Zoni telah dibebaskan oleh Prabowo tidak benar atau hoaks.Adapun video utuhnya membahas muncul hoaks yang mengeklaim Prabowo telah membebaskan Ammar Zoni. Video utuhnya dipotong sehingga menimbulkan persepsi yang berbeda.Sampai saat ini Ammar masih ditahan di Lapas Nusakambangan karena terlibat kasus peredaran narkoba di Rutan Salemba. 


(prf/ega)