SPBU di Manggarai NTT Terbakar, Begini Penjelasan Polisi

2026-01-12 08:44:31
SPBU di Manggarai NTT Terbakar, Begini Penjelasan Polisi
MANGGARAI - SPBU Langkas, yang terletak di Desa Pong Urung, Kecamatan Ruteng, Kabupaten Manggarai, NTT, terbakar pada Rabu .Wakapolres Manggarai, Kompol Mei Charles Sitepu, menjelaskan insiden itu terjadi pada Rabu sekitar pukul 13.30 Wita."Kejadian itu terjadi saat hujan deras mengguyur kawasan tersebut, petir menyambar salah satu dispenser di SPBU dan mengakibatkan percikan api serta kepulan asap tebal," jelas Charles saat dikonfirmasi, Rabu sore.Baca juga: SPBU di Manggarai NTT Terbakar Saat Hujan Deras, Diduga Tersambar PetirPada saat kejadian, lanjut dia, kondisi area SPBU dalam keadaan basah akibat hujan lebat. Sambaran petir mengenai bodi dispenser sehingga memicu percikan api.Melihat situasi tersebut, para karyawan SPBU segera bergerak cepat melakukan pemadaman menggunakan alat pemadam api ringan (APAR) serta serbuk dry chemical powder (DCP)."Berkat respons cepat tersebut, api berhasil dipadamkan sebelum sempat membesar, " ujar dia.Ia mengungkapkan, insiden sambaran petir itu menyebabkan kerusakan pada beberapa bagian peralatan SPBU di antaranya, tutupan bagian bawah mesin pertalite dan solar terbakar dan terpental, bodi dispenser hangus serta selang nozzle ikut terbakar.Baca juga: BBM Langka, Para Sopir di Ruteng NTT Berjaga di Sekitar SPBU hingga Malam Hari dan Pertalite Dijual Rp 50.000 Per LiterAtas kerusakan tersebut, pihak SPBU Langkas–Cancar langsung melakukan koordinasi dengan Depot Pertamina Reo untuk menghentikan sementara pendistribusian BBM ke SPBU hingga seluruh peralatan yang terdampak dinyatakan normal dan aman digunakan kembali."Tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut dan situasi di lokasi telah kembali aman," imbuhnya.


(prf/ega)