Ini 5 Provinsi dan Kabupaten/Kota Tujuan Favorit pada Libur Nataru 2026

2026-01-12 11:59:03
Ini 5 Provinsi dan Kabupaten/Kota Tujuan Favorit pada Libur Nataru 2026
JAKARTA, - Kementerian Perhubungan (Kemenhub) memprediksi, sebanyak 119,5 juta orang melakukan perjalanan selama masa libur Natal dan Tahun Baru 2026 (Nataru).Data tersebut diperoleh dari hasil survei Kemenhub yang bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS); Kementerian Komunikasi dan Digital; serta akademisi dan praktisi tim pokja."Hasil survei menunjukkan bahwa 42,01 persen penduduk Indonesia atau sekitar 119,50 juta berencana melakukan perjalanan akhir tahun," ujar Menteri Perhubungan (Menhub) Dudy Purwagandhi dalam rapat kerja dengan Komisi V DPR, Senin .Baca juga: Kemenhub: Puncak Arus Mudik Nataru 24 Desember 2025, Jumlah Pemudik Capai 17,18 Juta OrangDari 42,01 persen atau 119,50 juta orang tersebut, 21,28 persen atau 60,53 juta orang berencana melakukan perjalanan ke luar kota pada kedua periode Natal maupun Tahun Baru.Kemenhub kemudian menampilkan lima provinsi asal yang diperkirakan melakukan pergerakan paling banyak pada momen libur Nataru 2025/2026.Teratas adalah Jawa Barat dengan pergerakan sebanyak 20,26 juta orang atau 16,96 persen. Jawa Timur menyusul dengan 11,85 persen atau 14,16 juta orang.Baca juga: KAI dan KNKT Selesai Inspeksi Jalur KA Jelang Nataru, Tekankan Utamakan KeselamatanBerikut lima provinsi asal yang diprediksi paling banyak melakukan pergerakan pada Nataru:Selanjutnya, Kemenhub menampilkan lima provinsi teratas yang menjadi tujuan masyarakat pada momen libur Nataru.Jawa Tengah menjadi provinsi tujuan teratas dengan 20,23 juta orang atau 16,93 persen. Di bawah ada Jawa Timur dengan 14,09 persen atau 16,83 juta orang.Baca juga: 13 Stasiun untuk Daftar Angkutan Motor Gratis Nataru 2025/2026Berikut daftar lima provinsi paling banyak menjadi tujuan pada libur Nataru:Kemenhub juga menunjukkan lima kabupaten/kota yang menjadi asal pergerakan paling banyak pada libur Nataru, di mana teratas adalah Kota Jakarta Timur dengan 3,05 persen atau 3,64 juta orang.Selanjutnya ada Kabupaten Bekasi (2,87 persen atau 3,43 juta orang); Kota Makassar (2,71 persen atau 3,24 juta orang); Kabupaten Bogor (2,21 persen atau 2,64 juta orang), dan Kota Surabaya (2,21 persen atau 2,64 juta orang).Baca juga: Penjualan Tiket KA Nataru Meningkat, Stasiun Senen Jadi Titik Keberangkatan TerfavoritSelain itu, lima kabupaten/kota yang menjadi tujuan favorit pada momen libur Nataru adalah sebagai berikut:Daop 8 Surabaya Suasana penumpang kereta api di Stasiun Surabaya Gubeng, Senin .Kemenhub juga memprediksi puncak arus mudik Natal 2025 akan terjadi pada Rabu, 24 Desember 2025. Sedangkan puncak arus balik diperkirakan berlangsung pada Jumat, 2 Januari 2026.


(prf/ega)