JAKARTA, – Bagi yang sedang mencari skutik 125 cc untuk harian, Yamaha FreeGo 125 dan Suzuki Burgman Street 125EX menawarkan karakter berkendara yang berbeda cukup signifikan.Keduanya sama-sama praktis dan mudah dikendarai, namun sensasi yang diberikan tidak identik.Perbedaan pada suspensi, posisi riding, hingga respons mesin membuat pengalaman di jalan terasa kontras.Baca juga: Pengalaman Pemilik Menggunakan Chery J6: Irit dan Keren/DIO DANANJAYA Suzuki Burgman Street 125EXBurgman Street 125EX langsung mencuri perhatian lewat karakter berkendaranya yang santai.Suspensi depannya lembut, sok belakangnya juga terasa empuk, sehingga motor ini lebih ramah terhadap jalanan bergelombang.Joknya lebar dan empuk, membuat pengendara bisa duduk lebih rileks tanpa cepat lelah.Baca juga: Yamaha FreeGo 125 Vs Suzuki Burgman Street 125EX: Mana Lebih Baik?/DIO DANANJAYA Test ride Suzuki Burgman Street 125EX Ditambah lagi, dek kaki yang luas memberi kebebasan posisi kaki saat menempuh perjalanan jauh.Suzuki Burgman Street 125EX dibekali dengan mesin 125 cc SEP-Alpha bertenaga 8,6 Tk pada 6.500 rpm dan torsi 10 Nm pada 5.500 rpm.Dapur pacu ini merupakan generasi terbaru mesin skutik Suzuki yang sudah menggunakan sistem starter halus dan sistem idling setop. Dengan tenaga yang terbilang kecil, karakter motor cenderung kalem.Baca juga: Honda Terjungkal, Posisi Penjualan Merosot di November 2025/FATHAN Yamaha FreeGo 125Untuk mencapai kecepatan 60 Kpj mungkin agak lama dibandingkan motor sekelasnya.Rasanya seperti menggunakan roller CVT ukuran berat.Setelah 60 Kpj, beranjak ke 80 Kpj, karakter mesinnya mulai enak.Baca juga: Curhat Pengguna Nissan Serena e-Power, Plus Minus Setelah Setahun/FATHAN Yamaha FreeGo 125Mesin terasa santai, tidak meraung tinggi, dan getaran pun terasa minim.Tampaknya skutik ini memang tidak mengejar performa yang kencang, tetapi lebih cocok untuk cruising santai.Untuk perkotaan masih oke, tetapi bukan untuk pengendara yang suka agresif.Baca juga: Kenapa Mobil Rawan Kena Overheating Saat Perjalanan Jauh?/FATHAN RADITYASANI Komparasi Yamaha FreeGo 125 vs Suzuki Burgman Street 125EX
(prf/ega)
Rasa Berkendara Yamaha FreeGo 125 Vs Suzuki Burgman Street 125EX
2026-01-11 03:56:54
Berita Lainnya
Berita Terpopuler
| 2026-01-11 03:58
| 2026-01-11 03:50
| 2026-01-11 03:48
| 2026-01-11 01:57
| 2026-01-11 01:39










































