Cekcok di Jalan Ciledug Raya Berujung Kecelakaan, Satu Pengendara Motor Tewas

2026-01-12 03:47:43
Cekcok di Jalan Ciledug Raya Berujung Kecelakaan, Satu Pengendara Motor Tewas
JAKARTA, - Kecelakaan lalu lintas antara sebuah mobil box dan sepeda motor terjadi di Jalan Ciledug Raya, Pesanggrahan, Jakarta Selatan pada Minggu pagi.Peristiwa tersebut mengakibatkan seorang pria berinisial MR (26) meninggal dunia.Kecelakaan bermula saat MR mengendarai sepeda motor bersama rekannya, DP (22).Keduanya diduga terlibat cekcok dengan sopir mobil box ketika melintas di Jalan Ciledug Raya.Perselisihan itu terjadi saat kedua kendaraan masih melaju dan berlangsung dalam kondisi beriringan.Baca juga: Cara Mata Elang Dapat Data Nasabah dengan Mudah dalam Hitungan DetikKapolsek Pesanggrahan AKP Seala Syah Alam menjelaskan, emosi pengemudi mobil box memicu terjadinya kecelakaan."Selanjutnya, karena pengendara mobil merasa kesal karena diikuti terus dan dikata-katain, sehingga pengendara mobil ini membanting setir ke kiri," ucap Kapolsek Pesanggrahan AKP Seala Syah Alam.Akibat manuver tersebut, mobil box menabrak sepeda motor yang dikendarai korban.Benturan itu membuat kedua korban terjatuh dan menabrak sebuah tiang listrik yang berada di dekat lokasi kejadian.Baca juga: Cahaya Drone Akan Warnai Malam Tahun Baru di Jakarta, Solidaritas untuk Bencana SumateraMR dan DP kemudian dievakuasi ke Rumah Sakit Murni Teguh untuk mendapatkan penanganan medis.Namun, MR dinyatakan meninggal dunia, sementara DP mengalami luka-luka.Saat ini, pengemudi mobil box telah diamankan pihak kepolisian. Penanganan perkara selanjutnya dilimpahkan ke Polres Jakarta Selatan."Untuk pengemudi mobil diamankan ke Polsek dan selanjutnya dibawa petugas Laka Lantas Aipda Suyanto ke Polres Jaksel," jelas Seala.


(prf/ega)