Presiden Prabowo Subianto memimpin sidang kabinet paripurna di Istana Kepresidenan Jakarta. Prabowo mengatakan pemerintah tengah mengatasi bencana tersebut."Menghadapi keadaan bencana yang baru saja terjadi dan sedang kita atasi bersama. Pertama-tama tentunya, saya sudah menyampaikan ke rakyat yang terdampak, saya sudah ke sana beberapa kali," kata Prabowo dalam arahannya di rapat kabinet, Senin (15/12/2025).Prabowo mengatakan telah mengunjungi daerah bencana di Aceh, Sumatera Barat, dan Sumatera Utara. Prabowo menyebutkan telah 3 kali memantau langsung penanganan bencana di Aceh."Ke Aceh saya sudah 3 kali, ke Sumatera Utara sudah 2 kali, Sumatera Barat baru 1 kali, rencananya saya akan segera ke sana lagi," kata dia.Prabowo akan terus memantau penanganan bencana banjir bandang di Aceh, Sumut, dan Sumbar. Prabowo berencana mengunjungi daerah tersebut minimal 1 kali seminggu."Saya merencanakan minimal seminggu sekali akan saya lihat daerah itu untuk memantau perkembangan," katanya.BNPB sebelumnya memperbarui data korban akibat bencana di Aceh, Sumatera Utara, dan Sumatera Barat. Berdasarkan data terbaru, korban tewas mencapai 1.022 orang.Dilihat detikcom dari situs resmi BNPB, Senin (15/12), bencana banjir bandang dan longsor itu telah menyebabkan 158.049 rumah rusak. Mayoritas rumah mengalami kerusakan berat.Selain itu, lebih dari 600 ribu orang masih mengungsi. BNPB juga mencatat masih ada 206 orang yang menghilang dan 7.000 orang terluka.Bencana juga merusak 1.200 fasilitas umum, 219 fasilitas kesehatan, 581 fasilitas pendidikan, 434 rumah ibadah, 290 gedung kantor, serta 145 jembatan. Korban tewas terbanyak berada di Aceh.Berikut ini datanya:AcehKorban tewas: 424 orangLuka: 4.300 orangHilang: 32 orangSumatera UtaraKorban tewas: 355 orangHilang: 84 orangLuka: 2.300 orangSumatera BaratKorban tewas: 243 orangLuka: 382 orangHilang: 90 orang.Simak juga Video: Prabowo Sentil Pejabat Datang ke Bencana untuk Foto-foto[Gambas:Video 20detik]
(prf/ega)
Prabowo Akan Tinjau Daerah Bencana Sumatera Seminggu Sekali
2026-01-12 07:07:15
Berita Lainnya
Berita Terpopuler
| 2026-01-12 07:40
| 2026-01-12 07:34
| 2026-01-12 07:07
| 2026-01-12 05:28
| 2026-01-12 05:15










































