Jakarta- Presiden Prabowo Subianto menyetujui alokasi anggaran sebesar Rp 5 triliun untuk membeli 30 rangkaian KRL Commuter Line Jabodetabek. Prabowo menekankan dirinya tak ragu-ragu mengeluarkan banyak uang demi kepentingan masyarakat."Kereta api kita harus, saya kasih petunjuk, akan kita perluas, akan kita perbesar. Untuk Jabodetabek, Dirut PT KAI mengatakan harus membuat tambahan gerbong, rangkaian baru," kata Prabowo di Stasiun Tanah Abang, Jakarta Pusat, Selasa .Menurut dia, satu rangkaian kereta membutuhkan anggaran sebesar USD 9 juta. Prabowo menyebut Direktur Utama PT KAI Bobby Rasyidin awalnya mengajukan Rp 4,8 triliun untuk membeli rangkaian baru KRL Commuter Line.AdvertisementNamun, Prabowo mengalokasikan anggaran Rp 5 triliun untuk membeli 30 rangkaian baru KRL. Dia menyampaikan kepentingan masyarakat di atas segala-galanya."Satu rangkaian butuh uang 9 juta dolar. Benar? Beliau ajukan totalnya Rp 4,8 triliun. Ya? Saya setujui bahkan akan saya alokasikan. Bahkan beliau mengajukan Rp 4,8 triliun. Saya setujui, tidak. Tidak Rp 4,8 triliun, Rp 5 triliun saya setujui," tuturnya."Kalau untuk rakyat banyak, saya tidak ragu-ragu. Uangnya kita hemat demi kepentingan rakyat di atas segala kepentingan," sambung Prabowo.Dia memerintahkan Direktur Utama PT KAI untuk meyelesaikan tambahan 30 rangkaian kereta baru dalam waktu satu tahun. Namun, Prabowo berharap pembelian rangkaian kereta tersebut dapat rampung 6 bulan."Saya minta harus dilaksanakan dalam waktu yang sesingkat-singkatnya, secepatnya. Bisa berapa bulan, Dirut KAI? Berapa? Ini didengar loh. 6 bulan? Sudah lah kita kasih saya 1 tahun. Nanti dia stres tidak bisa tidur ya kan? Kalau kau bisa 6 bulan, oke. Tapi 1 tahun harus," jelas dia."Ini rakyat yang saksi ya? Jadi nanti ada tambahan 30 rangkaian baru," imbuh Prabowo.
(prf/ega)
Prabowo Kucurkan Rp 5 Triliun untuk Tambah 30 Rangkaian KRL Baru: Demi Rakyat, Saya Tak Ragu
2026-01-12 21:33:37
Berita Lainnya
Berita Terpopuler
| 2026-01-12 23:44
| 2026-01-12 23:27
| 2026-01-12 23:26
| 2026-01-12 22:38
| 2026-01-12 21:36










































