Dua Taipan Ini Terdepak dari 10 Orang Terkaya Indonesia Versi Forbes 2025

2026-01-12 05:00:18
Dua Taipan Ini Terdepak dari 10 Orang Terkaya Indonesia Versi Forbes 2025
JAKARTA, - Dinamika pasar saham sepanjang 2025 tidak hanya melahirkan wajah-wajah baru di jajaran orang terkaya Indonesia, tetapi juga menggeser sejumlah nama lama keluar dari daftar 10 besar versi Forbes.Meski terdepak dari posisi elite tersebut, para taipan ini nyatanya masih bergelimang harta dengan kekayaan bernilai puluhan hingga ratusan triliun rupiah.Forbes merilis daftar orang terkaya Indonesia terbaru pada Desember 2025.Baca juga: 10 Alasan Orang Kaya Semakin Kaya dari Waktu ke WaktuDi tengah gejolak ekonomi global, Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) justru mencatat penguatan signifikan sebesar 17 persen sepanjang tahun ini.Reli pasar saham tersebut mendorong lonjakan kekayaan para taipan dan mengubah komposisi daftar orang terkaya Tanah Air.Berdasarkan catatan Forbes, total kekayaan kolektif 50 orang terkaya Indonesia mencapai rekor baru sebesar 306 miliar dollar AS atau sekitar Rp 5.100,7 triliun.Angka ini meningkat tajam dibandingkan tahun sebelumnya yang sebesar 263 miliar dollar AS atau sekitar Rp 4.383,9 triliun.Namun, penguatan pasar tidak dinikmati secara merata. Sejumlah taipan justru harus rela turun peringkat akibat koreksi saham perusahaan yang menjadi sumber utama kekayaannya.Dua nama yang paling mencolok adalah Agoes Projosasmito dan Dewi Kam, yang kini tersingkir dari daftar 10 orang terkaya Indonesia versi Forbes, setelah dua tahun terakhir menghuni papan atas.Agoes Projosasmito tercatat berada di posisi ke-13 orang terkaya Indonesia pada Desember 2025.Komisaris Utama Amman Mineral Internasional sekaligus Direktur Utama PT Bumi Resources Minerals Tbk (BRMS) ini  mengantongi kekayaan sebesar 5 miliar dollar AS atau sekitar Rp 83 triliun.Nilai tersebut memang turun dibandingkan Desember 2024 saat ia menempati posisi ketujuh dengan kekayaan 7 miliar dollar AS, serta Desember 2023 saat berada di peringkat kedelapan dengan harta 5,4 miliar dollar AS.Nasib serupa dialami Dewi Kam. Selama dua tahun terakhir, ia menjadi satu-satunya perempuan yang masuk dalam daftar 10 orang terkaya Indonesia.Namun, dalam rilis Forbes Desember 2025, posisinya tergeser dan kini berada di peringkat ke-17, digantikan oleh Marina Budiman.Kekayaan Dewi Kam saat ini tercatat sebesar 4,3 miliar dollar AS atau sekitar Rp 71,3 triliun.


(prf/ega)