BEKASI, - Presiden RI Prabowo Subianto menegaskan masyarakat butuh hasil cepat, bukan hanya wacana atau retorika.Prabowo menegaskan ini dalam peluncuran program Digitalisasi Pembelajaran, di SMPN 4 Bekasi, Jawa Barat ."Rakyat membutuhkan hasil yang cepat, tidak boleh terlalu banyak omong-omong, pinter ngomong, tidak! Kita harus membawa hasil yang cepat kepada rakyat kita," kata Prabowo.Menurut Prabowo, kebencian serta dendam tidak berguna untuk kesejahteraan rakyat.Baca juga: Prabowo: Bangsa Lain Bergerak Cepat, Kita Harus Kerja Keras di Semua Bidang"Tidak ada gunanya saling membenci, tidak ada gunanya saling dendam, tidak ada gunanya saling curiga, tidak ada gunanya," tutur dia.Oleh karenanya, ia mengajak semua pihak bersatu untuk memperbaiki semua bidang demi mensejahterakan rakyat Indonesia.Prabowo pun menyatakan komitmennya sejak muda adalah untuk menyejahterakan masyarakat.Ia tidak ingin ada masyarakat yang hidup kelaparan atau anak yang tidak sekolah.Baca juga: Prabowo: Tidak Ada Kemakmuran Kalau Tak Bisa Kuasai Sains dan Teknologi"Saya dari waktu usia muda saya telah bersumpah jiwa raga saya untuk bangsa dan rakyat Indonesia, dan saya tidak rela di abad ke-21 ini masih ada rakyat kita yang hidupnya sangat sulit, anak-anak yang sekolah tidak makan," ucap dia."Oleh karena itu, sekarang saya mengajak semua unsur agar ayo mari kita bersatu, kita bersatu semua unsur untuk membawa negara kita menuju negara yang sejahtera untuk seluruh rakyat Indonesia," sambung dia.
(prf/ega)
Prabowo: Rakyat Butuh Hasil Cepat, Tidak Boleh Terlalu Banyak Omong-omong
2026-01-12 06:12:52
Berita Lainnya
Berita Terpopuler
| 2026-01-12 06:24
| 2026-01-12 05:29
| 2026-01-12 05:08
| 2026-01-12 04:12










































