Hasto PDIP Ikut Lomba Lari di Magelang: Olahraga Bisa Uji Kematangan Hadapi Tantangan

2026-01-15 10:38:28
Hasto PDIP Ikut Lomba Lari di Magelang: Olahraga Bisa Uji Kematangan Hadapi Tantangan
Jakarta Sekretaris Jenderal PDI Perjuangan (PDIP) Hasto Kristiyanto tiba di Kota Magelang, Jawa Tengah, Sabtu . Namun, kali ini bukan agenda politik melainkan untuk mengikuti ajang Borobudur Marathon 2025 yang digelar besok Minggu 16 November 2025."Saya datang bukan hanya sebagai Sekjen Partai, tetapi sebagai seorang warga negara yang ingin mendukung event ini, dan mempromosikan gaya hidup sehat," kata dia dalam keterangannya.Hasto berencana mengikuti kategori 10 kilometer, yang menurut dia, ini bisa menjadi bekal menghadapi berbagai tantangan yang ada ke depannya.Advertisement"Dalam maraton, kita belajar strategi, kita melatih daya juang atau endurance untuk melewati titik terberat, dan kita menguji kematangan semangat. Semua hal ini sangat relevan dan harus menjadi bekal kita dalam menghadapi berbagai tantangan kehidupan," ungkapnya.Hasto berharap, dalam ajang ini, dapat menginspirasi masyarakat Indonesia untuk membangun budaya berolahraga, hidup sehat, dan berdisiplin melatih mental dan semangat juang."Olah raga mengajarkan fairness, ketaatan pada aturan main, dan budaya berprestasi dengan mengembleng diri," ungkap dia. 


(prf/ega)

Berita Terpopuler

#5

Perubahan Anggaran Dasar dilakukan sebagai bentuk penyesuaian terhadap ketentuan Undang-Undang Nomor 16 Tahun 2025 tentang Perubahan Keempat atas Undang-Undang Nomor 19 Tahun 2003 tentang Badan Usaha Milik Negara (UU BUMN). Salah satu implikasi penting dari penyesuaian tersebut adalah perubahan nama perseroan, dari PT Perusahaan Gas Negara Tbk menjadi PT Perusahaan Gas Negara (Persero) Tbk.Sementara itu, pelimpahan kewenangan persetujuan RKAP 2026 dan RJPP 2026-2030 kepada Dewan Komisaris dijalankan dengan tetap mengedepankan mitigasi risiko serta prinsip tata kelola perusahaan yang baik atau Good Corporate Governance (GCG).Corporate Secretary PGN, Fajriyah Usman, mengatakan seluruh keputusan RUPSLB merupakan bagian dari konsolidasi tata kelola perseroan agar semakin adaptif terhadap regulasi dan tantangan bisnis ke depan.Baca juga: Dana Rp 2,5 Miliar Digelontorkan, PGN Percepat Bantuan Banjir Aceh–Sumut“Penyesuaian yang disetujui pemegang saham bertujuan memastikan keselarasan anggaran dasar Perseroan dengan ketentuan regulasi yang berlaku, sekaligus memperkuat kejelasan peran, mekanisme pengambilan keputusan, dan akuntabilitas pengelolaan perusahaan secara berkelanjutan,” ujar Fajriyah.PGN menilai, langkah strategis yang diputuskan dalam RUPSLB ini mencerminkan komitmen kuat perusahaan dalam menjaga kepastian regulasi, memperkokoh struktur tata kelola, serta memastikan keberlanjutan kinerja jangka panjang. Upaya tersebut sejalan dengan mandat PGN sebagai subholding gas di bawah PT Pertamina (Persero), khususnya dalam mendukung ketahanan dan transisi energi nasional.

| 2026-01-15 09:48