- Timnas U22 Malaysia sukses merebut medali perunggu SEA Games 2025 usai melibas Filipina 2-1 pada laga perebutan juara ketiga.Duel Timnas U22 Malaysia vs Filipina tersaji di Stadion Rajamangala, Bangkok, pada Kamis sore WIB.Dua gol Timnas U22 Malaysia dicetak oleh Danish Hakimi pada menit ke-28 dan Azim Haqimi pada menit ke-38.Baca juga: Hasil SEA Games 2025: Kalahkan Malaysia, Timnas Futsal Indonesia Jaga Kans EmasSementara gol semata wayang yang dicetak Filipina dicetak melalui gol bunuh diri Azim Haqimi pada menit ke-36.Kemenangan ini membuat Malaysia kembali merebut medali usai dalam tiga edisi terakhir harus merasakan puasa gelar.Prestasi terbaik mereka yang terakhir adalah merebut medali perak pada SEA Games 2017 usai dikalahkan Thailand 0-1 saat menjadi tuan rumah.Baca juga: Hasil Final Futsal Putri: Timnas Futsal Putri Indonesia Raih Perak di SEA Games 2025Sementara itu, Filipina masih belum mampu merasakan medali di ajang SEA Games meski berhasil mencetak sejarah kembali tampil di perebutan perunggu usai kali terakhir tahun 1991.Untuk partai final antara Thailand menghadapi Vietnam akan berlangsung Kamis mulai pukul 19.30 WIB di Stadion Rajamangala, Bangkok.Pertandingan antara Malaysia dan Filipina berlangsung relatif berimbang sejak menit awal laga mengingat kedua tim berhasrat mengakhiri puasa gelar di SEA Games.Filipina sejatinya mendominasi laga setidaknya dalam 10 menit pertama dan beberapa kali menciptakan peluang.Pertahanan disiplin Malaysia masih mampu menghalau serangan bertubi-tubi yang dilakukan skuad aasuhan Garrath McPherson.Baca juga: Usai SEA Games 2025, Megawati Hangestri Jadikan Klub Proliga Labuhan BerikutnyaHarimau Malaya berhasil mencetak gol pertamanya melalui aksi Danish Hakimi pada menit ke-28 berawal dari tendangan penjuru.Guimaraes Nicholas gagal menangkap bola dengan baik dan justru berhasil direbut Norhisham Ziad El Basheer sehingga menciptakan kemelut yang berhasil disambar oleh Danish.Pada menit ke-37, Filipina mencetak gol penyama kedudukan melalui gol bunuh diri Haqimi Azim setelah sundulannya justru mengarah ke gawang sendiri.Baca juga: Bantu Kickboxing Penuhi Target Medali SEA Games, Riyan Jefri Bakal Gunakan Bonus Buat Hal IniTak berselang lama, Haqimi Azim membayar kesalahannya dengan mencetak gol memanfaatkan umpan dari Norhisham Ziad El Basheer dari skema serangan balik.
(prf/ega)
Hasil SEA Games 2025 Sepak Bola Putra: Malaysia Rebut Perunggu Usai Libas Filipina 2-1
2026-01-12 07:22:16
Berita Lainnya
Berita Terpopuler
| 2026-01-12 07:11
| 2026-01-12 06:48
| 2026-01-12 05:50
| 2026-01-12 04:52
| 2026-01-12 04:44










































