Komentar Pelatih Singapura Usai Ditaklukkan Timor Leste Racikan Putra Indonesia

2026-01-12 08:00:28
Komentar Pelatih Singapura Usai Ditaklukkan Timor Leste Racikan Putra Indonesia
- Singapura menelan hasil negatif pada matchday kedua Grup A SEA Games 2025 usai dikalahkan Timor Leste yang dilatih putra Indonesia, Emral Abus.Singapura harus mengakui keunggulan lawan dengan skor 3-1 pada laga yang berlangsung di Stadion Rajamangala, Sabtu malam.Timor Leste tampil efektif dan mampu memanfaatkan kelemahan Singapura.Pertandingan ini sekaligus menambah tekanan pada pelatih kepala, Firdaus Kassim, yang kembali harus merespons hasil yang tidak memuaskan bagi timnya.Singapura sebenarnya memulai pertandingan dengan baik setelah Amir Rashid membuka skor pada menit ke-11.Baca juga: Head to Head Timnas U22 Indonesia Vs Filipina Jelang SEA Games 2025Kendati demikian, keunggulan tersebut tidak mampu dipertahankan oleh penggawa Singapura.Timor Leste membalas melalui tiga gol cepat yang dicetak Vabio Canavaro (19'), Anizo Correia (42'), dan Olagar Fernando Malik Xavier (45+1').Tiga gol tersebut membuat Timor Leste meraih tiga poin perdana mereka di Grup A setelah sebelumnya kalah 1-6 dari Thailand.Emral Abus, pelatih asal Indonesia, sukses memperbaiki performa anak asuhnya pada laga kedua ini.Usai kekalahan tersebut, pelatih Singapura, Firdaus Kassim, menyampaikan permintaan maaf kepada para pendukung.Ia menegaskan bahwa kekalahan ini harus dipandang sebagai bagian dari proses membangun kekuatan tim.Baca juga: Hasil Bulu Tangkis SEA Games 2025: Indonesia Tantang Malaysia di Semifinal Beregu Putri“Kami meminta maaf kepada para penggemar. Ini bukan seperti yang mereka harapkan,” ujar Firdaus Kassim, dilansir dari The Straits Times.“Kami sungguh-sungguh mendesak mereka untuk memahami bahwa ini adalah bagian dari perjalanan untuk membangun kampanye mendatang.”AFP Timnas Timor Leste terdepak dari Kualifikasi Piala Asia 2023 karena terbukti bersalah menurunkan pemain keturunan Brasil dengan dokumen palsu.Kassim mengakui bahwa hasil ini mengecewakan namun berharap dukungan suporter tidak surut.Pelatih Singapura itu menilai hasil di SEA Games 2025 sebagai hambatan yang perlu dilalui tim sebelum mencapai performa terbaik.


(prf/ega)