Dugaan Pembalakan Liar di Lampung, Polda Segel Lokasi dan Alat Berat

2026-01-12 09:29:34
Dugaan Pembalakan Liar di Lampung, Polda Segel Lokasi dan Alat Berat
LAMPUNG, - Direktorat Reserse Kriminal Khusus (Ditreskrimsus) Polda Lampung menyegel lokasi yang diduga terjadi praktik pembalakan liar di Kabupaten Pesisir Barat.Kabid Humas Polda Lampung, Kombes Yuni Iswandari mengatakan, tim Ditreskrimsus sudah datang ke lokasi sejak Sabtu malam.Dari lokasi yang berada di wilayah Pugung Penengahan, Kecamatan Pesisir Utara itu, anggota Kepolisian menemukan alat berat dan gergaji mesin."Ada juga kayu-kayu yang sudah dipootong. Saat ini sudah disegel, dipasang police line (garis polisi)," kata Yuni dihubungi dari Bandar Lampung, Minggu .Baca juga: Viral Video Dugaan Pembalakan Liar, Warga Pesisir Barat Khawatir Bencana Mengintai LampungYuni menyebut, anggota Kepolisian juga sudah memintai keterangan dari sejumlah saksi atas aktivitas pembalakan liar tersebut."Ya ada beberapa saksi yang sedang dalam pemeriksaan hingga siang ini," ujar Yuni.Dia mengatakan, kasus ini masih dalam pendalaman Ditreskrimsus, termasuk siapa yang harus bertanggung jawab atas aktivitas pembalakan itu.Diberitakan sebelumnya, beredar video aktivitas yang diduga pembalakan liar terjadi di Kabupaten Pesisir Barat.Dalam video itu terlihat kondisi perbukitan yang hancur diduga akibat pembalakan liar tersebut.Beberapa warga yang dihubungi dari Bandar Lampung mengaku khawatir dengan adanya aktivitas pembalakan hutan tersebut.Warga mengaku takut bencana yang terjadi di Sumatera bagian Utara (Aceh-Sumatera Utara-Sumatera Barat) bakal terulang di wilayah mereka."Kami harap aparat kepolisian dan pemerintah bisa menghentikan aktivitas itu. Kami takut bencana kayak di Aceh," kata Syarif, salah seorang warga.Baca juga: Kapal Pengangkut Gelondongan Kayu Asal Sumbar Terdampar di Lampung, Ada Barcode Perusahaan


(prf/ega)