Bandung Zoo Masih Tutup Sejak Agustus, Biaya Pakan Satwa Capai Rp 400 Juta Per Bulan

2026-01-12 03:31:22
Bandung Zoo Masih Tutup Sejak Agustus, Biaya Pakan Satwa Capai Rp 400 Juta Per Bulan
- Kebun Binatang Bandung atau Bandung Zoo masih tutup sementara. Sampai hari ini, tempat rekreasi sekaligus konservasi satwa tersebut belum menerima kunjungan wisata.Informasi penutupan operasional Bandung Zoo disampaikan langsung via story akun Instagram resmi @bandung_zoo pada Sabtu ."Sehubungan dengan belum adanya izin dari pemerintah kota untuk menerima pengunjung, Bandung Zoo pada hari ini dan besok tidak dapat menerima pengunjung. Atas perhatian dan pengertiannya, kami ucapkan terima kasih," tulis informasi tersebut.Baca juga: Tempat Main Golf di Bandung, Favorit Turis Malaysia hingga KoreaBukan kunjungan wisata, saat ini Bandung Zoo hanya membuka donasi pakan secara terbatas mulai pukul 09.00-14.00 WIB, seperti dikutipKompas.com, Minggu ."Kita masih buka (kunjungan donasi), sampai fix yang donasi dari kementerian. Karena kita tidak tahu sistem pembayarannya gimana, nanti diinformasikan lagi," kata Humas Bandung Zoo, Sulhan Syafi'i.Kunjungan donasi pakan di Bandung Zoo berawal dari tingginya permintaan masyarakat, termasuk via pesan Instagram.Bandung Zoo pun akhirnya memfasilitasi permintaan kunjungan donasi tersebut dengan waktu singkat, tidak sampai pukul 16.00 WIB layaknya jam operasional normal.Baca juga: Itinerary 3 Hari 2 Malam Bandung, Wisata Alam hingga Kuliner FavoritPengunjung yang ingin memberikan donasi pakan bagi satwa di Bandung Zoo tidak dikenakan biaya masuk.Namun, pengelola mengimbau pengunjung yang datang berdonasi untuk membawa makanan dan minuman sendiri karena aktivitas perdagangan di dalam area Bandung Zoo juga belum diizinkan.Sulhan mengatakan, awalnya Bandung Zoo berencana tutup untuk evaluasi pada Minggu . Namun, karena antusiasme masyarakat tinggi, sejak pagi tadi warga yang hendak kunjungan donasi sudah berkumpul di depan Bandung Zoo.Pihak manajemen pun melakukan rapat dan berkoordinasi dengan pihak Dinas Perhubungan dan kepolisian setempat hingga sepakat memfasilitasi permintaan masyarakat yang hendak berdonasi pakan satwa."Setelah berdialog, akhirnya dibuka, tapi cuma sebentar. Tadinya dibuka dari pukul 09.00 WIB-12.00 WIB, tapi karena antusiasme terlalu tinggi, jam 10.00 WIB sudah kami tutup, cuma buka sejam. Di luar juga masih banyak yang mau masuk, tapi karena arahan pihak keamanan tutup dulu, ya kita mah ikutin dulu aja instruksinya," ujar dia.Baca juga: Wings Air Akan Buka Rute Baru dari Bandung ke Solo, Semarang, dan Surabaya Dok. Bandung Zoo Kondisi dua bayi binturong yang lahir di Bandung Zoo, Minggu .Penutupan Bandung Zoo sudah berlangung lebih dari empat bulan sejak 6 Agustus 2025, berimbas pada kebutuhan pakan bagi satwa di kebun binatang ini.Demi menekan kebutuhan biaya pakan, Bandung Zoo melakukan penyesuaian komposisi tanpa mengurangi kualitas pakan.


(prf/ega)