- Sepanjang 2025, berbagai item fesyen yang sempat ditinggalkan bahkan dianggap kontroversial justru kembali naik daun. Mulai dari skinny jeans, peplum, hingga aksesori berbulu ala era Y2K, kebangkitan ini menandai pergeseran selera menuju ekspresi diri yang lebih berani dan personal.Sejumlah penata gaya selebritas dan pengamat mode menilai kembalinya tren lama ini bukan sekadar nostalgia, melainkan respons terhadap kejenuhan akan gaya minimalis dan quiet luxury yang mendominasi beberapa tahun terakhir.Berikut deretan item fesyen yang kembali digandrungi sepanjang 2025.Baca juga: Dari Demam Labubu hingga Birkin Termahal, Ini Catatan Fashion di 2025Skinny jeans resmi kembali ke radar fesyen global. Celana yang sempat dianggap usang setelah era pandemi ini kini hadir dengan pendekatan yang lebih fleksibel.Penata gaya bersertifikat sekaligus pendiri Dianne In Style, Dianne Boyer menjelaskan, perubahan gaya hidup memengaruhi penerimaan tren ini. “Skinny jeans dulu terasa sangat ketat dan tidak nyaman, terutama setelah pandemi ketika orang lebih memilih potongan longgar. Sekarang, kita berada di titik di mana kedua gaya bisa dinikmati sesuai kebutuhan,” ujarnya, seperti dilansir dari Real Simple, Selasa .Untuk tampilan yang lebih modern, Boyer menyarankan memadukan skinny jeans dengan sepatu bot setinggi lutut atau flat shoes, alih-alih ankle boots seperti era 2010-an.Baca juga: Jeans Paling Tren di 2025, Ada Barrel Jeans yang Jadi Favorit Gen ZDok. Freepik/bristekjegor Ilustrasi blazer putih.Sabuk lebar kembali menjadi pernyataan gaya. Aksesori ini hadir sebagai penegas siluet, bukan sekadar pelengkap busana.Jenni Lee, penata gaya selebritas ini menyarankan agar pemakai memilih desain yang elegan. “Hindari tampilan berat dengan banyak logam. Pilih sabuk dengan detail minimal atau model waist-cincher yang romantis agar terlihat lebih modern,” saran dia.Sabuk lebar kini kerap dipadukan dengan gaun chiffon atau maxi dress untuk menciptakan kesan dramatis namun tetap anggun.Baca juga: Bukan Sekadar Ikut Tren, Ini Gaya Fashion Gen Z yang Mendominasi 2025Micro shorts menjadi simbol perlawanan terhadap tren oversized. Potongan super pendek ini kembali populer dengan interpretasi yang lebih dewasa.Penata gaya pribadi dan pendiri The Closet Compass, Sabrina Morin menyebut tren ini terbagi dalam dua pendekatan. “Micro shorts hadir dalam versi tailored yang rapi serta gaya boxer sebagai busana harian. Keduanya terinspirasi era awal 2000-an, tetapi dibingkai dengan estetika mewah,” ujarnya.
(prf/ega)
9 Item Fesyen Lawas yang Kembali Tren Sepanjang 2025, Ada Skinny Jeans
2026-01-12 07:16:56
Berita Lainnya
Berita Terpopuler
| 2026-01-12 07:17
| 2026-01-12 07:05
| 2026-01-12 06:19
| 2026-01-12 06:10
| 2026-01-12 06:10










































