SOLO, - Solo merupakan salah satu kota di Jawa Tengah yang kaya akan destinasi wisata, ada budaya, sejarah dan kuliner.Momentum libur Natal dan Tahun Baru belum lengkap rasanya jika belum mengunjungi destinasi wisata di kota bengawan ini.Sejumlah destinasi wisata unggulan siap menyambut wisatawan selama libur Nataru di Solo.Ada Keraton Kasunanan Surakarta, Pura Mangkunegaran, Kampung Batik Laweyan dan Kauman, Museum Radya Pustaka, Ngarsopuro, dan Taman Balekambang.Baca juga: Libur Nataru 2025, Trafik Tol Lampung hingga Aceh Naik 43,09 PersenWakil Wali Kota Solo, Astrid Widayani, menjelaskan Solo bersiap menyambut peningkatan kunjungan wisatawan.Menurut dia Solo tidak hanya menjadi tujuan wisata, tetapi juga sebagai pusat pergerakan wisata kawasan aglomerasi Solo Raya."Kemudahan akses menjadi faktor penting dalam mendorong wisatawan datang dan tinggal lebih lama," kata Astrid di Solo, Jawa Tengah, Selasa .Baca juga: 170.000 Pengunjung Ditargetkan Kunjungi Candi Prambanan Saat Libur Nataru, Ada Denny CaknanAstrid mengatakan Solo memiliki akses jalan tol, kereta api dan Bandara Internasional Adi Soemarmo.Penerbangan langsung dari berbagai kota menjadi pilihan wisatawan berkunjung ke Solo.Baru-baru ini Wings Air dan Lion Air membuka rute penerbangan Solo-Bandung dan Solo-Surabaya setelah sempat terhenti selama lima tahun."Ini modal besar untuk mendatangkan wisatawan," kata Astrid.Baca juga: TNI Kerahkan Kapal Angkatan Laut Sembulungan Amankan Nataru di Selat BaliAstrid juga menjelaskan jaringan penerbangan yang menghubungkan Solo dengan lebih dari 15 kota strategis di luar Jawa Tengah hingga rute internasional memperkuat posisi Solo sebagai kota wisata yang mendunia."Konektivitas yang semakin kuat memberi dampak ekonomi nyata," ujar dia.
(prf/ega)
Destinasi Wisata Unggulan yang Wajib Dikunjungi Selama Libur Nataru di Solo
2026-01-12 10:57:59
Berita Lainnya
Berita Terpopuler
| 2026-01-12 10:43
| 2026-01-12 10:06
| 2026-01-12 09:25
| 2026-01-12 09:07










































