Lebaran 2026 Tanggal Berapa? Ini Perkiraan Hari Raya Idul Fitri 1447 H

2026-01-11 23:03:03
Lebaran 2026 Tanggal Berapa? Ini Perkiraan Hari Raya Idul Fitri 1447 H
- Menjelang pergantian tahun, pertanyaan Lebaran 2026 tanggal berapa mulai banyak dicari masyarakat.Pasalnya, hari besar keagaamaan bagi umat Islam itu sangat dinanti. Sebab, berkaitan daengan hari libur panjang dan momen berkumpul bersama keluarga.Untuk itu, jadwal dan tanggal Lebaran 2026 diperlukan agar masyarakat bisa merencanakan mudik maupun liburan.Baca juga: Kapan Puasa Ramadhan dan Lebaran 2026? Catat Prediksi TanggalnyaMenurut kalender Hijriah yang dirilis Kementerian Agama (Kemenag), 1 Syawal 1447 H akan jatuh pada 21 Maret 2026, sehingga pada tanggal ini diprediksi sudah merayakan Lebaran 2026.Hal senada juga tertuang dalam Surat Keputusan Bersama (SKB) 3 Menteri tentang Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama 2026. Bahwa, Hari Raya Idul Fitri 1447 H atau Lebaran 2026 jatuh pada tanggal 21 dan 22 Maret 2026.Akan tetapi, umumnya pemerintah akan menentukan kembali secara resmi tanggal Lebaran 2026 melalui sidang isbat yang digelar pada akhir bulan Ramadhan 1447 H.Baca juga: Berapa Hari Lagi Menuju Puasa Ramadhan 2026? Ini Jadwal LengkapnyaDi sisi lain, berbeda dengan pemerintah, Muhammadiyah telah menetapkan tanggal Lebaran 2026.Berdasarkan hasil hisab Pimpinan Pusat Muhammadiyah, 1 Syawal 1447 H ditetapkan jatuh pada 20 Maret 2026.Penetapan tersebut tercantum dalam Maklumat Pimpinan Pusat Muhammadiyah Nomor 01/MLM/I.0/E/2025 tentang hasil hisab awal Ramadhan, Syawal, dan Zulhijah 1447 H.Secara umum, berdasarkan SKB 3 Menteri, pemerintah menetapkan tanggal merah 2026 di luar akhir pekan sebanyak 25 hari. Terdiri dari 17 hari libur nasional dan cuti bersama.Baca juga: Kalender Libur 2026 Total 25 Hari dengan Potensi 9 Kali Long WeekendBerikut daftar libur nasional dan cuti bersama 2026 berdasarkan SKB 3 Menteri 2026:


(prf/ega)