Tukang Ojek jadi Miliarder, Wawan Tawarkan Ilmu Gratis saat di Salatiga

2026-01-11 22:18:00
Tukang Ojek jadi Miliarder, Wawan Tawarkan Ilmu Gratis saat di Salatiga
SALATIGA, - Muhammad Ridwan, atau yang akrab disapa Wawan membagikan kisahnya saat di Salatiga.Dulu, ia seorang tukang ojek. Kini, penghasilannya melejit. Pendapatan bisa mencapai puluhan bahkan ratusan miliar rupiah.Pria berusia 40 tahun itu, saat ini adalah pengusaha properti. Pemimpin perusahaan pengembang perumahan PT. Kawah Anugerah Property.Saat menjadi tukang ojek, kenang dia, penghasilan hanya Rp 800 ribu per bulan.Tahun lalu, dia sudah bisa mendapat untung bersih sekitar Rp 25 miliar dari bisnisnya.Baca juga: Kerugian Dampak Bencana di Salatiga Capai Rp 373 Juta, 15 Keluarga MengungsiIa membagikan cerita itu saat acara Sosialisasi Program Fasilitas Likuiditas Pembiayaan Perumahan dan Kredit Program Perumahan, Rabu malam di Universitas Kristen Satya Wacana (UKSW) Salatiga.Acara tersebut juga dihadiri Maruarar Sirait, Menteri Perumahan dan Kawasan Permukiman. "Tahun kemarin keuntungan bersih saya dari membangun rumah subsidi mencapai Rp 25 miliar," ujar wawan.Setelah tahun lalu berhasil membangun 1.000 rumah subsidi, tahun ini dia membangun 2.000 rumah.Sementara pada 2026, Wawan menargetkan setidaknya membangun 6.000 rumah."Lahan, SDM, dan dana sudah siap. Keuntungan membangun per rumah sekitar Rp 25 juta, sehingga nanti keuntungannya bisa mencapai Rp 150 miliar," imbuhnya.Baca juga: Dampak Cuaca Ekstrem di Salatiga: 24 Rumah dan 7 Sekolah RusakMenurut Wawan, untuk menjadi pengusaha sukses, dibutuhkan tekad yang kuat, integritas, dan tidak mudah menyerah."Dalam dunia usaha tidak ada yang pasti, karena itu kita harus bisa mencari solusi," ujarnya.Wawan yang terlahir dari ibu seorang ART dan ayah pedagang asongan, siap berbagi ilmu secara gratis. Dia pun siap, apabila civitas akademika UKSW ingin belajar langsung di kantor yang dikelolanya.


(prf/ega)