Jakarta - Ketua Umum Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) Yahya Cholil Staquf atau Gus Yahya mendukung pernyataan Menteri Koordinator Bidang Pemberdayaan Masyakarat (Menko PM) Muhaimin Iskandar, yang mengajak Menteri Kehutanan Raja Juli Antoni, Menteri ESDM Bahlil Lahadalia, dan Menteri Lingkungan Hidup Hanif Faisol Nurrofiq, untuk tobat nasuha.Hal itu untuk menyikapi berbagai bencana yang terjadi di Indonesia, termasuk banjir Sumatra.Gus Yahya menyatakan bahwa musibah harus dipahami sebagai peringatan moral bagi seluruh bangsa dari Tuhan, agar kemudian melakukan introspeksi kolektif. Advertisement“Seluruh bangsa kita bertobat lah karena firman Allah itu wama ashobaka min musibatin fa bima kasabat aidikum,” kata Gus Yahya di Kantor Pusat PBNU, Kramat Raya, Jakarta Pusat, Rabu .Gus Yahya meyakini segala macam musibah yang menimpa suatu bangsa disebabkan kesalahan yang telah diperbuat. Sehingga, tobat nasuha menjadi sangat diperlukan. “Musibah apapun yang menimpa kamu Itu pasti karena kamu punya salah, pasti salahmu sendiri. Nah mari kita bertobat. Kita semua bertobat,” ucap dia.
(prf/ega)
Gus Yahya Dukung Cak Imin Ajak Bahlil dan Raja Juli Tobat Nasuha: Musibah Pasti Karena Salahmu Sendiri
2026-01-11 15:09:04
Berita Lainnya
Berita Terpopuler
| 2026-01-11 15:33
| 2026-01-11 15:03
| 2026-01-11 14:22
| 2026-01-11 14:20
| 2026-01-11 13:41










































